
Travel Blog Reservasi.com – Tempat wisata romantis memang paling banyak dicari pada bulan Februari. Maka gak heran jika di bulan ini identik dengan bulan kasih sayang. Puncaknya adalah tanggal 14 Februari yang telah dinobatkan menjadi hari kasih sayang atau hari Valentine. Kamu jomblo di momen Valentine kali ini? Eits, nggak perlu bersedih.
Pasalnya, momen romantis atau tempat-tempat wisata romantis tak hanya diperuntukkan bagi orang yang berpasangan saja. Selama kamu masih memiliki cinta dan kasih sayang, kamu bebas untuk merayakannya bersama siapa saja, misalnya sahabat atau keluarga.
Nah, khusus edisi Valentine kali ini, Tim Blog Reservasi akan mengulas beberapa tempat wisata romantis di Indonesia yang cocok bagi para jomblo. Dijamin, anti galau dan anti baper, dan barangkali saja dapat jodoh. Simak, ya!
Tempat Wisata Romantis di Indonesia
1. Bandung
Bagi para jomblo, bisa dibilang, memasuki bulan Februari itu bagaikan ‘siksaan’ yang maha dahsyat. Soalnya, banyak sekali pernak-pernik romantis yang akan dijumpai. Misalnya, tengok saja mini market yang sudah mulai menjual cokelat dengan pita berwarna merah muda.
Belum lagi hiasan-hiasan bernuansa romantis ala-ala Romeo dan Juliet yang dikisahkan sebagai pasangan paling romantis dan legendaris. Beragam diskon, event, serta dekorasi yang ada di pusat-pusat perbelanjaan pun seolah-olah menolak kehadiran para Jomblo di bulan penuh cinta ini.
Tapi, tenang aja, bro. Kota Bandung tetap terbuka kok buat para jomblowan dan jomblowati. Buktinya, ada salah satu taman tematik di Kota Bandung yang didedikasikan untuk kaum Jomblo yaitu Taman Jomblo.
Terus, kemana lagi dong kalau sudah pernah ke Taman Jomblo? Tenang, berikut ada tempat wisata romantis di Bandung yang gak bakalan bikin para jomblo baper deh.
Curug Malela
Buat yang udah bosan dengan The Lodge Maribaya apalagi Tebing Keraton yang udah mainstream banget, sebaiknya arahkan radar traveling kamu ke Curug Malela Bandung.
Lokasi Curug Malela Bandung berada di Desa Cicadas, Kecamatan Rongga, Gununghalu Kabupaten Bandung Barat.
Kenapa harus ke sini? Treknya menantang dan sangat jarang dikunjungi oleh pasangan. Jadi, tempat ini cocok banget buat kamu yang masih jomblo untuk menguji ketahanan fisik dan stamina.
Soal pesonanya jangan ditanya. Kamu bakal disuguhi dengan pemandangan super keren yang disebut-sebut sebagai mini niaraga dari Kota Kembang. Curug Malela ini memiliki ketinggalan sekitar 70 meter dengan lebar 50 meter. Asyik, ‘kan?
Curug ini bukan tempat yang mudah untuk dicapai. Ya kira-kira, butuh waktu 3 jam perjalanan dengan medan yang sangat menantang. Kalau kamu masih menye-menye karena diputusin mantan rasanya curug ini gak cocok deh buat jomblo kayak kamu.
Gunung Batu
Buat yang staminanya kurang prima untuk menaklukkan medan Curug Malela, mungkin tempat wisata romantis di Bandung kedua ini lebih cocok untuk didaki para jomblo. Medannya tak terlalu menguras keringat meskipun juga tak mudah seperti yang dibayangkan.
Kalau di Yogyakarta ada Gunung Purba Nglanggeran, Bandung punya Gunung Batu yang sejarahnya merupakan bagian dari patahan Lembang.
Dari puncak Gunung Batu, kamu akan disajikan dengan pemandangan super indah mulai dari kokohnya Gunung Burangrang, pesona bentuk Tangkuban Perahu, hingga pemandangan cakrawala tak berujung Gunung Manglayang dan Pangparang.
Ketinggian Gunung Batu ini diperkirakan sekitar 1228 mdpl. Yakin gak tertarik ke Gunung Batu? Anak SD aja ada yang berhasil sampai puncak Gunung Batu lho! Lokasinya berada di daerah Pagerwangi, Lembang, Bandung.
Stone Garden
Gunung Purba di Bandung bukan hanya Gunung Batu saja. Kamu juga bisa tengok taman gantung di Stone Garden Bandung.
Puncak bukit Stone Garden sendiri masuk ke kawasan Cipatat, Padalarang, Bandung Jawa Barat. Dari puncaknya, tempat ini mempunyai pemandangan yang mengagumkan.
Ketinggian puncak Stone Garden sendiri adalah 907 meter di atas permukaan laut. Siapkan saja kondisi stamina dan tenaga yang prima untuk bisa mendaki hingga puncak bukit ini. Meskipun tidak terlalu tinggi, rute yang dilalui juga cukup terjal dan menanjak hingga sejauh 1,5 km.
Akses untuk menuju Stone Garden pun tidak terlalu susah. Petunjuk paling mudah adalah dengan menyusuri jalan Padalarang Cianjur dekat dengan daerah Tagog Apu. Warga biasanya sudah paham dengan tempat wisata Gua Pawon.
Taman Veteran Bandung
Inilah salah satu taman tematik terbaru di Kota Bandung. Buat jomblo-jomblo yang susah bangun pagi dan diajak mendaki, taman dengan pipa warna-warni ini cocok banget dikunjungi terutama saat sore hari.

Taman Veteran Bandung memang sangat cantik. Meskipun luasnya hanya sekitar 500 meter persegi, taman ini menjadi salah satu sudut yang paling cantik di persimpangan Jalan Ahmad Yani dan Jalan Veteran Bandung.
Waktu paling tepat untuk mengunjungi Taman Veteran Bandung ini selain sore hari juga saat malam hari. Bak pelangi, Taman Veteran Bandung ini tetap tampil cantik dengan lampu-lampu yang menyembul dari lubang warna-warni.
Taman Sejarah Bandung
Taman Sejarah Bandung akan banyak mengajarkan kamu artinya menghargai sebuah perjuangan dalam membangun kota yang dicintai para seniman ini.
Tenang aja, di sini bersih dari foto mantan kok. Hanya ada jejeran foto-foto tokoh-tokoh Bandung dan beberapa sosok yang pernah menjabat sebagai Wali Kota Bandung, termasuk salah satunya Ridwan Kamil yang masih menjabat saat ini.

Taman Sejarah Bandung berada di belakang Kantor Balai Kota. Selain unik karena memiliki mural kubuh yang cantik, di taman ini juga dibangun sebuah kolam kecil yang memang sengaja diperuntukkan sebagai tempat bermain anak-anak.
Belajar sejarah Kota Bandung tentunya semakin mengasyikkan dengan cara berkunjung ke taman yang cantik ini.
Jembatan Antapani
Inilah jembatan paling berseni yang ada di Kota Bandung. Percaya deh, lukisan-lukisan di dindingnya akan mengingatkan kamu pada kota-kota maju di Eropa yang memiliki nuansa seni yang klasik dan menawan.

Flyover ini dikenal dengan nama Jembatan Antapani Bandung. Selain cantik untuk foto foto selfie, spot-nya juga menarik untuk menambah koleksi gambar-gambar instagenic di halaman Instagram kamu.
Rancabali Situ Patenggang
Jika merasa butuh udara segar sambil berkemah. Kamu bisa berkunjung ke Situ Patenggang.
Ya, kini kamu bisa menikmati udara di tepian Situ Patenggang sambil menyeruput kopi di pagi hari yang berkabut.
Kini, area kebun teh ini bukan hanya menawarkan pemandangan segar nan hijau, tetapi juga menyediakan tempat-tempat kemah yang dapat menghangatkan tubuh kamu saat malam. Cocok juga dijadikan tempat wisata romantis.
Jika hanya ingin jalan-jalan saja, kamu bisa mampir ke Pinisi Resto Rancabali. Bentuknya yang unik ini dibuat menyerupai kapal Nabi Nuh. Hanya saja, jaga hati ya agar tak sakit hati. Pasalnya, saat akhir pekan, lokasi ini memang ramai oleh pasangan yang berfoto ala Leonardo Di Caprio dan Kate Winslet seperti dalam film romantis sepanjang masa, Titanic.
2. Bogor
Bogor dan sekitarnya memiliki banyak pilihan tempat wisata romantis untuk para jomblo. Jarak Bogor dari Jakarta yang terbilang dekat, membuatnya cocok sebagai ‘pelarian singkat’ bagi para jomblo Jakarta saat Valentine. Berikut ini tiga rekomendasi tempat wisata romantis di Bogor yang bisa kamu coba.
Cyrano Cafe

Konsep kafe ini begitu menggemaskan. Seluruh dinding dihiasi dengan ilustrasi kucing dan karakter superheroes dalam bentuk chibi. Di beberapa meja, ada boneka kucing yang sengaja diletakkan oleh pihak kafe untuk menemani para tamu yang bersantap. Jadi Valentine kali ini tidak akan terasa begitu sepi jika kamu ke Cyrano Cafe.

Lokasi Cyrano Cafe ada di Jalan Suryakencana 126 yang juga merupakan jalan yang menjadi daya tarik destinasi wisata di Kota Bogor. Menu yang ditawarkan Cyrano Cafe sangat lengkap, mulai dari appetizer hingga dessert. Sama seperti konsep interior bangunannya, Cyrano Cafe punya rangkaian dessert yang unik-unik dan Instagramable.

Inilah salah satu alasan mengapa kamu dapat menjadikan Cyrano Cafe sebagai tempat ‘berlabuh’ saat Valentine nanti. Tempatnya lucu, bagus untuk foto-foto dan bukan tipikal restoran atau kafe yang menjadi favorit para pasangan untuk berkencan. Ajak sahabatmu yang juga jomblo untuk main ke sini. Makin ramai, makin seru!
Taman Bunga Nusantara

Meski saat Valentine kamu tidak bisa memberi atau menerima bunga, tapi kamu bisa menikmati keindahannya di Taman Bunga Nusantara, Cianjur, Bogor, Jawa Barat. Kalau kamu berkeliling di sini, tidak terasa waktu akan berlalu dengan cepat biasanya bagitu kalau di tempat wisata romantis. Keindahan Taman Mawar dan Taman Perancis akan membuatmu lupa dengan masalah status.

Selain Taman Perancis dan Taman Mawar, ada 7 taman lainnya yang tak kalah menarik dengan pesonanya masing-masing. Ada Taman Air, Taman Amerika, Taman Bali, Taman Mediterania, Taman Jepang, Taman Palem dan Taman Rahasia (Labyrinth).

Tiket masuk ke sini cukup terjangkau, hanya Rp30.000. Harga cemilan dan makanan yang dijajakan juga terjangkau. Cocok untuk kamu yang mau nongkrong sendirian saat Valentine tapi tidak mau kantong jebol.
Clubhuis di Pesona Alam Resort

Di dalam komplek Pesona Alam Resort, Cisarua, Bogor, ada sebuah kafe mungil yang cantik dan nyaman untuk dijadikan tempat nongkrong sendirian. Namanya Clubhuis. Gaya Belanda memang terasa kental di sini. Mulai dari bentuk bangunannya yang berupa rumah mungil bergaya arsitektur kolonial Belanda, hingga menu makanan yang disajikan di sini.

Clubhuis sangat cocok untuk menyendiri. Interiornya sangat homey, dengan sofa-sofa yang nyaman dan area outdoor yang tak kalah cantiknya. Kamu bisa menghabiskan hari Valentine di Clubhuis dengan menyesap aneka racikan kopi dan teh, mengunyah poffertjes atau bitterbalen sambil menikmati pemandangan.

Posisi bangunan Clubhuis memang berada di ketinggian, pas banget dong jadi tempat wisata romantis. Jadi kamu bisa melihat bukit di kejauhan, hutan pinus di sekeliling dan taman yang indah di bawah. Rata-rata yang datang ke sini adalah tamu Pesona Alam Resort atau tipe tamu keluarga. Jadi kamu tidak perlu khawatir akan melihat banyak pasangan bermesraan yang bisa membuat ‘baper’.
3. Jakarta
Siapa bilang tempat romantis hanya untuk untuk orang-orang yang punya pacar? Kamu yang jomblo pun bisa juga kok menikmatinya
Untuk para jomblo yang tinggal di dalam kota, banyak sekali, lho, pilihan tempat romantis di Jakarta yang bisa kamu kunjungi. Tenang, tak perlu takut ‘baper’, serunya tempat-tempat ini pastinya bisa bikin kamu lupa akan kesedihan kamu dalam menantikan kehadiran belahan jiwa.
Dufan
Hari Kasih Sayang tak melulu harus dihabiskan bersama pasanganmu. Kamu yang jomblo bisa juga kok merayakan momen Valentine ini bersama sahabat-sahabatmu dengan mengunjungi tempat seru satu ini.
Siapa yang tak tahu Dunia Fantasi atau Dufan. Taman bermain ini punya berbagai wahana seru yang bisa memacu adrenalinmu. Mulai dari Tornado, Kicir-kicir, Kora-kora, Roller Coaster, dan masih banyak lagi.
Keceriaan yang kamu rasakan saat berada di Dufan ini dijamin bisa bikin kamu lupa akan perasaan kesepian di Hari Valentine. Setelah seharian bermain di wahana ekstrem, jangan lupa untuk menikmati wahana yang lebih aman seperti Niagara-gara, Istana Boneka, atau Vila Victoria.
Saat main ke taman bermain ini, kamu tetap harus memperhatikan waktu-waktu terbaik untuk naik beberapa wahana seperti komedi putar atau bianglala. Sebab, dua wahana ini terkenal jadi wahana yang paling romantis di Dufan
Ada baiknya kalau kamu pilih waktu sore hari untuk naik bianglala biar sepi dari anak-anak abege, asyik kan jadi tempat wisata romantis buat berdua. Sebab, kamu bisa melihat indahnya pemandangan langit senja dari atas bianglala. Untuk komedi putar, naiklah di waktu malam menjelang. Kerlap-kerlip lampu hias di area Dufan akan terlihat jelas dari wahana ini.
Kota Tua
Satu lagi tempat libur romantis di Jakarta yang cocok untuk didatangi para jomblo yaitu Kawasan Kota Tua, Jakarta. Tentunya, banyak hal seru yang bisa kamu lakukan saat datang ke sini.
Kamu bisa mencoba berwisata sejarah ke salah satu museum yang ada di wilayah Kota Tua, yaitu antara lain Museum Fatahillah, Museum Wayang, Museum Bank Indonesia, Museum Bank Mandiri, serta Museum Seni Rupa dan Keramik.
Kamu juga bisa berkeliling Kota Tua dengan menyewa sepeda onthel. Saat berkeliling, kamu pasti akan terpesona dengan bentuk arsitektur gedung di kawasan Kota Tua yang masih bernuansa kolonial. Nuansa romantis Jakarta tempo dulu akan kamu rasakan saat berada di sana. Arsitektur yang unik ini sering kali dimanfaatkan sebagai latar belakang untuk berfoto lho.
Setelah selesai menjelajah gedung tua, jangan lupa untuk berwisata kuliner. Di Sekitar kawasan Kota Tua banyak sekali pedagang kaki lima yang menjual makanan lezat dengan harga yang ramah kantong. Kalau mau jajanan yang lebih fancy lagi, mampir saja ke Cafe Batavia.
Kota Tua ini punya banyak sekali daya tarik untuk mengundang wisatawan datang. Selain wisata sejarah, kuliner, dan berfoto atau berselfie ria, kamu juga bisa menikmati pertunjukan seni dan musik yang rutin diselenggarakan di tempat ini. Tak heran kalau kawasan ini selalu ramai dikunjungi baik oleh turis lokal maupun mancanegara.
Kamu pun juga dapat memanfaatkan momen ini untuk berkenalan dengan orang-orang yang sama-sama memiliki hobi traveling. Nah, mungkin, ini juga bisa sekaligus bisa jadi ajang cari jodoh, lho!
Pulau Tidung
Pulau Tidung merupakan salah satu pulau yang menjadi destinasi favorit para traveler khususnya pada saat Valentine. Terang saja, di pulau cantik ini, terdapat jembatan ikonik yang sudah populer namanya. Jembatan ini diberi nama Jembatan Cinta Pulau Tidung. Konon kabarnya, pasangan yang melompat dari jembatan tersebut ikatan cintanya akan abadi selamanya.
Kamu yang jomblo nggak usah baper dulu. Ada mitos yang mengatakan kalau para jomblo yang terjun dari jembatan ini bisa gampang mendapatkan jodoh, lho. Jadi, kamu jangan lewatkan tempat satu ini, ya.
Selain aksi terjun untuk membuktikan mitos dan mendapatkan dapatkan dambaan hati, kamu pun bisa snorkeling di pulau ini. Ya, Pulau Tidung memang terkenal sebagai spot olahraga air yang terbaik di Jakarta. Dengan air laut yang jernih, kamu tentunya bisa menjumpai berbagai biota laut seperti ikan-ikan yang lucu dan karang cantik.
Baca juga:
- Rekomendasi Terbaik 5 Tempat Bulan Madu di Bali
- 10 Hotel Unik Bernuansa Romantis untuk Honeymoon di Lombok
- Tak Perlu Jauh-Jauh ke Paris, Jogja Punya Cerita dan Tempat yang tak Kalah Romantis
4. Yogyakarta
Jomblo dan bulan Februari, seolah jadi dua hal yang sulit untuk dipersatukan. Pasalnya, pada bulan ini, ada hari Valentine yang selalu diidentikkan sebagai bulan penuh kasih sayang yang biasanya dirayakan bersama pasangan.
Lalu, para jomblo di bulan Februari ini harus ngapain, dong? Baper (Bawa perasaan), sedih di pojokan, atau curhat di media sosial? Hmm, daripada melakukan hal tadi ada baiknya kamu pergi liburan deh ke Yogyakarta.
Yogyakarta bisa jadi pilihan untuk jomblo yang ingin refreshing dan mendambakan seorang pasangan. Berikut ini tempat wisata romantis di Yogyakarta untuk para jomblo.
Halaman Kedaulatan Rakyat (KR)
Halaman Kedutaan Rakyat (KR) adalah tempat diselenggarakannya festival unik yang diberi nama “Festival Melupakan Mantan”.
Festival ini ini diperuntukkan bagi kamu yang belum bisa move on dari mantan atau kamu yang baru saja punya mantan. Bagi kamu yang masih ingin menerima, memaafkan, sulit melupakan, serta masih ingin balikan sama mantan, datanglah ke festival ini. Niscaya, kamu akan dibantu untuk lupa dengan mantan dan tak lagi galau.
Tahun ini, Festival Melupakan Mantan mengangkat tema “Kesah… nata gatra panguripan…”. Tema tersebut memiliki dua makna, dalam bahasa Jawa, “kesah” bermakna pergi, sementara dalam bahasa Indonesia “kesah” bermakna munculnya perasaan gelisah.

Sementara itu, kalimat “nata gatra panguripan” bermakna ‘menata kembali warna baru untuk hidup di masa depan’.
Intinya, acara ini cocok banget bagi kamu yang sulit untuk melupakan mantan. Bisa jadi, ‘kan, alasan kamu masih jomblo adalah karena belum move on dan masih teringat mantan? ups!
Festival Melupakan Mantan ini diselenggarakan pada tanggal 11 – 13 Februari 2017, mulai pukul 16:00 – 21:00 WIB. Festival ini berlangsung di Halaman Kedaulatan Rakyat yang berlokasi di Jalan Margo Utomo no.46 (Mangkubumi),Yogyakarta.
Festival Melupakan Mantan 2017 (FMM2017) ini menghadirkan serangkaian cara yang menarik mulai dari konser akustik, photoboth, body painting, street perform, dan lain-lain.
Jurang Tembelan
Jurang Tembelan merupakan salah satu destinasi wisata di Yogyakarta yang lagi nge-hits dan ramai dikunjungi oleh muda-mudi.
Oleh sebab itu, tempat wisata romantis yang satu ini cocok banget untuk kamu yang jomblo, karena kamu bisa berinteraksi dengan wisatawan lainnya dan tak menutup kemungkinan menemukan tambatan hati di lokasi ini.

Lokasi Jurang Tembelan berada di Dukuh Kanigoro, Mangunan, Bantul, Yogyakarta. Jaraknya dari pusat kota Yogyakarta adalah sekitar 22 kilometer dan dapat ditempuh dengan perjalanan darat sekitar 1,5 jam.
Kamu tidak perlu membayar biaya masuk ke Jurang Tembelan. Pasalnya, gratis! Kamu hanya perlu membayar biaya parkir jika kamu membawa kendaraan.
Galeri Seni Yogyakarta
Kamu mendambakan punya pasangan seorang seniman atau pecinta seni? mungkin kamu bisa datang ke berbagai galeri seni yang ada di Yogyakarta.

Bagi kamu yang tak begitu menyukai seni, tempat ini mungkin terkesan biasa saja atau cenderung membosankan. Namun, bagi sebagian yang tahu dan mencintai seni, tempat ini bisa dianggap sebagai salah satu tempat wisata romantis yang ada di Yogyakarta.
Galeri seni kontemporer di Yogyakarta yang bisa kamu kunjungi adalah Sangkring Art Space, Ruang MES56, Bentara Budaya, Cemeti Art House, dan Jogja Gallery. Untuk detail informasi mengenai lokasi, jam buka galeri, serta tiket masuk di galeri seni tersebut, kamu bisa cek di sini.
Tempat Lokasi Syuting AADC2
Pasti kamu tahu jika lokasi syuting film AADC 2 yang dibintangi oleh Dian Sastrowardoyo dan Nicolas Saputra salah satunya ada di Yogyakarta.

Nah, tempat lokasi syuting AADC 2 memang jadi tempat romantis di Yogyakarta, namun bukan berarti lokasi syuting AADC 2 ini hanya cocok dikunjungi bersama pasangan, kamu yang jomblo juga bisa, kok.
Meski kamu jomblo, kamu bisa kok tetap liburan ke sini bareng sahabat atau keluarga. Nah, berikut ini adalah Lokasi syuting AADC 2 yang romantis yang cocok dikunjungi para jomblo.
- Kota Gede
- Restoran Bu Ageng
- Lokal Resto
- Candi Ratu Boko Yogyakarta
- Sate Klatak Pak Bari
- Istana Ratu Boko
- Makam Panembahan Senopati
- Pojok Beteng
- Punthuk Setumbu
5. Bali
Hari kasih sayang yang akan jatuh pada tanggal 14 Februari 2017 ini akan segera datang. Buat kamu yang masih jomblo, tak perlu berkecil hati, karena kamu masih bisa datang ke berbagai tempat wisata indah yang berada di Bali yang tentunya bisa bikin kamu lupa galau dan lupa dengan status jomblo kamu. Berikut adalah tempat wisata romantis di Bali untuk para jomblo:
Bukit Asah Desa Bugbug Karangasem
Bukit yang satu ini memang sangat cocok jika kamu untuk dikunjungi saat hari valentine nanti. Walaupun tak ada pasangan yang menemani, tak masalah. Kamu akan ditemani oleh panorama alam yang indah dan menakjubkan di sekitar bukit.

Dari atas Bukit Asah, kamu juga bisa melihat pantai cantik nan eksotis. Buat kamu yang datang kesini sendirian, jangan lupa membawa minuman sendiri, ya. Pasalnya, di tempat ini belum ada warung atau kafe yang menyediakan makanan atau pun minuman.
Pantai Virgin Beach
Pantai indah nan cantik yang berada di Bali Timur ini memiliki pesona yang sangat eksotis! Buat kamu yang ingin berkunjung ke Pantai Virgin Beach pada saat hari kasih sayang nanti, nggak perlu cemas jika nanti kamu melihat banyak pasangan yang tengah berduaan. Pasalnya, pesona pantai ini dijamin bikin kamu anti galau dan baper

Buat kamu yang jomblo, kamu juga bisa mengajak sahabat maupun keluarga tercinta untuk menemani kamu di Pantai Virgin Beach Bali. Hari kasih sayang tak melulu soal pasangan, sendirian atau merayakan bersama sahabat dan keluarga juga seru, lho!
Sebelum datang ke tempat ini, kamu juga harus tahu kalau nantinya akan dikenakan berbagai biaya terutama biaya untuk menyewa kursi sebesar Rp15.000 yang bisa kamu pakai untuk duduk sambil menikmati panorama pantai ini.
Untuk menemani kamu bersantai dan rileksasi di pinggir pantai, kamu bisa mencoba jasa pijat ibu-ibu warga lokal yang biasanya keliling menjajakan jasanya di pantai ini. Dengan hanya sekitar Rp50.000, badan kamu dijamin akan lebih rileks dan segala pegal-pegal tentunya akan hilang.
Tirta Gangga Karangasem
Salah satu tempat menarik lainnya di Bali untuk dikunjungi di hari Valentine adalah Tirta Gangga Karangasem. Kawasan yang dulunya merupakan salah satu bagian dari taman Kerajaan Karangasem ini merupakan taman yang sangat indah dan rapi lengkap dengan kolam air yang dihiasi dengan patung-patung khas Bali. Air yang berada di kolam Tirta Gangga Karangasem ini sangat jernih dan sejuk karena berasal langsung dari mata air alam yang ada di Bali.

Untuk kamu yang tertarik datang ke tempat ini, tak ada salahnya jika mengajak sahabat maupun keluarga tercinta. Tapi, untuk bisa menikmati panorama indah di tempat ini kamu wajib mengeluarkan biaya sebesar Rp10.000 per orangnya. Di sini kamu juga bisa mencoba berjalan di atas jalan setapak yang ada di danau sekitar.
Tanah Lot
Ada mitos yang mengatakan bahwa jika kamu berkunjung ke Tanah Lot bersama pasangan, nantinya hubungan kalian akan kandas di tengah jalan. Nah! Beruntunglah kalian para jomblo yang ingin datang ke tempat ini. Siapa tahu nanti kamu malah ketemu pasangan yang bisa cocok dengan kamu.

Berlokasi di Beraban, Kediri, Tabanan Regency, Bali, tempat wisata romantis yang satu ini benar-benar cantik dan indah terutama jika kamu melihat pemandangannya dari atas batu karang. Batu karang ini juga merupakan spot selfie paling favorit. Katanya, kamu belum disebut berkunjung ke Pulau Dewata jika kamu tidak menyempatkan diri untuk berkunjung ke Tanah Lot.
Tempat yang paling terkenal di Tanah Lot adalah Pura Tabanan yang merupakan salah satu pura dengan daratan dan merupakan bagian dari Pura Kahyangan Jahat di Bali.
Bukit Cinta Ubud

Dari namanya saja kita sudah bisa menebak kalau Bukit Cina Ubud ini memang benar-benar tempat yang sangat romantis. Eits, tapi untuk kamu yang belum memiliki pasangan, kamu bisa berkunjung ke Bukit ini dengan mengajak sahabat atau pun keluarga tercinta.
Di tempat ini, kamu akan dimanjakan oleh keindahan panorama sekitar yang dipenuhi dengan bukit dan pepohonan yang sangat hijau dan asri. Suasana yang tenang dan damai menjadikan tempat ini sebagai salah satu tempat wisata romantis favorit para wisatawan yang datang ke Bali.
Menonton tarian Kecak di Pura Uluwatu
Selain tempat romantis, tempat-tempat bernuansa tradisi juga bisa menjadi referensi untuk kamu datangi. Berkunjunglah ke Pura Uluwatu, kamu bisa menyaksikan pertunjukan tarian kecak yang merupakan salah satu tarian tradisional khas Bali.

Buat kamu yang jomblo tak perlu khawatir, kamu akan bisa bertemu banyak orang baru dan berkenalan dengan para wisatawan lainnya. Siapa tahu, kamu menemukan jodoh kamu di tempat ini.
Pantai Pasih Uug ( Broken Beach Bali )

Pantai Pasih Uug atau yang sering disebut juga dengan Broken Beach ini memiliki panorama yang sangat menakjubkan. Kamu bisa menyaksikan pemandangan sekitar sambil menikmati deburan ombak yang syahdu di pantai ini.
Pantai yang berada di antara tebing karang yang besar dan tinggi ini memiliki air yang sangat jernih sehingga kamu masih bisa melihat jelas sampai ke muka perairannya. Dari atas tebing, kamu bisa melihat ikan pari dan penyu yang sedang berenang di Pantai Pasih Uug ini.
Masih bingung mau milih tempat wisata romantis ke mana? Jangan lupa pesan tiket pesawatnya di Reservasi.com aja ya. Kenapa? Soalnya ada banyak promo menarik hanya di Reservasi Aja!
The post Tempat Wisata Romantis yang Enggak Bikin Baper untuk Para Jomblo appeared first on Reservasi Travel Blog.