Quantcast
Channel: Reservasi Travel Blog
Viewing all articles
Browse latest Browse all 2763

Peraturan Unik dan Aneh Larangan di Singapura yang Bisa Membuat Kamu Geleng-geleng Kepala!

$
0
0
larangan di singapura

Travel Blog Reservasi – Buat kamu yang baru pertama kali berkunjung ke Singapura, sebaiknya kamu harus mengetahui terlebih dahulu larangan di Singapura yang wajib kamu ketahui sebelum menginjakan kaki di negara singa putih ini.

Merupakan salah satu negara Asia yang paling sering dikunjungi oleh warga Indonesia, tempat ini selalu menjadi tujuan paling favorit. Tak perlu menunggu setiap tahunnya untuk bisa berkunjung ke Singapura. Hampir setiap harinya, negara ini selalu ramai oleh masyarakat Indonesia.

Banyaknya tempat wisata dan pusat perbelanjaan di negara ini, selalu menjadi daya tariknya tersendiri, ditambah lagi dengan beberapa tempat art museum yang indah dan memukau.

Baca Juga:

1. Mengunyah Permen Karet

larangan di singapura

Buat kamu yang memiliki kebiasaan mengunyah permen karet, sebaiknya tinggalkan kebiasaan ini sebelum berangkat ke Singapura. Fakta sekaligus larangan di Singapura ini memang benar-benar sangat unik dan aneh sekali bukan?

Jika kamu ketahuan mengunyah permen karet di Singapura, kamu bisa terkena hukuman berupa denda sebesar SGD100 atau setara dengan Rp 1.000.000 lho!

Jika kamu tidak sanggup membayar denda tersebut, kamu akan dikenakan hukuman lain yaitu dengan kurungan penjara dua tahun lamanya.

Hmm, tak hanya yang mengunyah tetapi yang menjual juga akan kena denda. Hal ini bukan tanpa alasan, Singapura memang benar-benar negara yang sangat bersih sekali.

Mereka tak ingin ada bekas permen karet yang menempel di jalan maupun di tempat-tempat tersembunyi.

Memangnya kamu mau mengeluarkan uang sebesar itu hanya karena mengunyah permen karet di area Singapura yang memiliki larangan unik ini?

2. Dilarang Mencuri WiFi

larangan di singapura

Jangan pernah sekali-kali mencoba untuk membobol WiFi yang berada di Singapura ini. Kalau biasanya kamu sering melakukan hal ini di Indonesia sebaiknya tinggalkan dan jangan pernah mencoba jika berada di Singapura.

Menurut hukum yang ada di Singapura, kalau kamu menghubungkan laptop kamu dengan WiFi orang lain sama saja kamu tengah melakukan tindakan kejahatan yang melanggar hukum. Sebagai ganjaran atas perbuatan kamu, ada hukuman yang harus ditanggung yakni harus membayar denda sekitar $1000 atau setara juga dengan Rp 10.000.000

3. Lupa Menyiram Toilet Umum

larangan di singapura

Nah, kebiasaan ini juga pasti sering dilakukan oleh banyak orang. Hmm, tapi sebelum kamu datang ke Singapura, kamu juga harus tahu terlebih dahulu nih. Jika kamu lupa menyiram toilet umum di negara tetangga kita ini, nantinya akan dikenakan denda sebesar $150 atau yang setara juga dengan Rp 1.400.000 an.

Walaupun hal ini sangat sepele, tapi akan sangat berdampak besar untuk orang lain dan bahkan diri kamu juga. Jangan menyamakan toilet umum yang sering kamu temui di Indonesia, Singapura memang benar-benar merupakan negara yang sangat menjaga kebersihan bahkan sampai toilet umum sekalipun.

4. Larangan Membuang Sampah Sembarangan

larangan di singapura

Kebiasaan buruk juga yang suka dilakukan oleh hampir dari semua orang ini adalah membuang sampah sembarangan. Tak hanya di Singapura, tapi hampir di seluruh negara juga sudah menerapkan peraturan tersebut, tapi tak jarang juga banyak yang melanggarnya, salah satunya Indonesia.

Nah, buat warga Indonesia yang baru pertama kali ke Singapura, sebaiknya kamu jangan pernah mencoba untuk membuang sampah sembarangan, meskipun itu benda kecil apapun.

Hal ini nyatanya akan merugikan diri kamu sendiri dan akan dikenakan denda sebesar $300 atau setara dengan Rp 2.900.000an.

5. Menyeberang Sembarangan

larangan di singapura

Hal lainnya yang harus kamu patuhi jika berada di Singapura adalah dilarang menyebrang sembarangan. Tapi, sebenarnya hal ini bukan hanya di Singapura saja, tetapi di Indonesia juga sudah diterapkan dan disediakan beberapa zebra cross untuk tempat menyeberang.

Tapi, jangan pernah untuk mencoba menyebrang jalan sembarangan jika kamu tengah berada di Singapura. Karena, negara singa putih ini memiliki aturan lalu lintasnya sendiri yang sangat ketat.

Jika kamu berani melanggar peraturan ini, kamu akan dikenakan denda mulai dari $20 bahkan sampai $1.000 atau mendapat ganjaran lain yaitu dikenakan kurungan penjara selama 3 bulan lamanya.

Di Singapura sudah ada zebra cross yang sengaja disediakan untuk para warganya dan setiap pengunjung yang datang ke negara mereka. Jika kamu ingin berangkat ke Singapura, jangan lupa untuk menyeberang di zebra cross ya!

6. Merokok Sembarangan merupakan salah satu Larangan di Singapura yang paling penting!

larangan di singapura

Hmm, kalau hal yang ini tentunya sudah banyak yang mengetahui. Untuk para perokok, sebaiknya kamu mulai mengurangi atau bahkan tak perlu merokok sama sekali jika tengah berada di Singapura.

Karena jika kamu merokok sembarangan di Singapura kamu akan dikenakan denda sebesar $1000 atau setara juga dengan Rp 10.000.000. Tak hanya di tempat umum, bahkan ada di hampir tempat menginap yang berada di Singapura juga menerapkan hal serupa.

Selain dilarang merokok sembarangan, buat kamu para perokok yang baru pertama kali datang ke Singapura juga harus tahu. Kalau harga rokok yang dijual di Singapura akan membuat kantong jebol.

Untuk sebungkus rokok, dibandrol mulai dari $120 atau yang setara juga dengan Rp 110.000an. Gimana? Masih ingin merokok di Singapura?

7. Meludah Sembarangan

larangan di singapura

Jangan pernah meludah sembarangan di Singapura jika tak ingin membayar denda sebesar $1.000 atau yang setara juga dengan Rp 900.000an.

Membuang ludah di pinggir jalan atau di tempat umum mungkin sering kamu lihat dan temui di Indonesia, bahkan mungkin kamu sendiri pernah melakukan hal tersebut.

Tapi, kalau kamu sedang berada di Singapura jangan pernah melakukan hal serupa. Jika ketahuan kamu akan tertangkap dan dikenakan denda lho! Mending uangnya kamu simpan untuk berbelanja dan mencicipi jajanan wisata kuliner yang berada di negara singa putih ini.

Walaupun mungkin tak ada orang yang melihat, tapi kamu juga perlu tahu kalau hampir setiap lokasi di Singapura memiliki CCTV.

The post Peraturan Unik dan Aneh Larangan di Singapura yang Bisa Membuat Kamu Geleng-geleng Kepala! appeared first on Reservasi Travel Blog.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 2763

Trending Articles