
Travel Blog Reservasi – Jerman memang punya berbagai tempat wisata yang menarik, mulai dari Brandenburg Gate, Neuschwanstein, Rugen Cliffs hingga Eltz Castle.
Kamu mendambakan liburan ke Jerman? Ada baiknya, sebelum liburan ke Jerman, kamu mencari tahu segala hal yang boleh kamu lakukan atau yang tak boleh kamu lakukan. Berikut larangan di Jerman yang berhasil tim blog Reservasi himpun dari berbagai sumber:
Berikut Larangan di Jerman:
1. Saat makan, sebaiknya siku kamu tak diletakkan di meja
Saat makan sebaiknya hanya tangan kamu saja yang ada di meja makan, jangan sampai siku kamu ikut diletakkan di meja.
2. Sebaiknya tak lupa membawa paspor
Kamu sebaiknya selalu membawa paspor kamu kemanapun kamu pergi, karena terkadang polisi akan melakukan pengecekan tiba-tiba kepada wisatawan di Jerman.
3. Hal yang berhubungan dengan Nazi dan Hitler sangat dilarang
Sebaiknya kamu tak bercanda, membuat gesture, serta membicarakan hal yang berhubungan dengan Nazi dan Hitler. Pasalnya, masyarakat Jerman sangat membenci hal tersebut.
4. Kata tolong dan terima kasih sangat penting
Hampir semua negara akan suka jika wisatawan yang berkunjung ke negaranya berperilaku sopan.
Jadi saat di Jerman kamu jangan lupa untuk mengucapkan “bitte” yang berarti tolong dan “danke” yang artinya terima kasih.
5. Makan dan minum ada aturannya
Ada baiknya saat ingin memulai makan di Jerman kamu mengucapkan “Guten Appetit” lalu saat ingin minum mengucapkan “prost”.
6. Jangan sampai terlambat
Masyarakat Jerman memang terkenal tepat waktu. Jadi saat kamu ada janji dengan teman atau rekan bisnis di Jerman usahakan datang tepat waktu dan jangan membuat teman atau rekan bisnis kamu menunggu.
Baca juga:
- Begini yang Anak-Anak Pelajari di Sekolah Alam di Jerman
- Keren! Begini Penampakan Museum Bawah Air Pertama Kalinya di Eropa
- Dampak Brexit Terhadap Maskapai Penerbangan Murah di Eropa
7. Dilarang membawa permen karet
Layaknya di Singapura, di Jerman permen karet juga dilarang.
8. Jangan menunggu tempat duduk restoran kosong
Di Jerman jadi hal umum untuk berbagi meja kepada orang yang tak dikenal. Maka dari itu kamu tak perlu menunggu meja restoran hingga kosong.
9. Berikan tip
Beda di Jepang yang mengharamkan tip, jika di Jerman ada kebiasaan untuk memberikan tip di restoran. Hal ini menandakan kamu puas dengan pelayanan restoran tersebut.
The post Jangan Liburan Sebelum Baca Larangan di Jerman Ini! appeared first on Reservasi Travel Blog.