Quantcast
Channel: Reservasi Travel Blog
Viewing all articles
Browse latest Browse all 2763

Catat! 10 Event Menakjubkan di Horas Samosir Fiesta 2017

$
0
0
Horas Samosir Fiesta 2017

Travel Blog Reservasi – Kabupaten Samosir merupakan salah satu kabupaten yang terletak di Wilayah Provinsi Sumatera Utara. Kabupaten ini menyimpan banyak potensi wisata yang sayangnya belum banyak terekspos.

Maka dari itu untuk menarik kunjungan wisatawan berkunjung ke Kabupaten Samosir, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Samosir mengadakan 10 event pariwisata yang digelar sepanjang tahun 2017.

Baca juga:

Horas Samosir Fiesta 2017
Illustrasi (shutterstock.com)

Event Horas Samosir Fiesta 2017

10 Event Wisata Seru ini dinamakan Horas Samosir Fiesta 2017 yang akan meramaikan Samosir dari Maret sampai Desember 2017.

Event ini akan menghadirkan keindahan alam dan atraksi wisata, intinya kamu akan dibuat jatuh cinta dengan kabupaten yang akan dibuat menjadi kawasan wisata kelas dunia ini.

Berikut ini susunan 10 acara di Kalender Event Horas Samosir Fiesta 2017:

  1. Festival Pasir Putih pada tanggal 25 Maret bertempat di Pasir Putih Parbaba
  2. Festival Gondang Naposo pada tanggal 29-30 April di Parbaba
  3. Samosir Band Festival pada tanggal 12-13 Mei bertempat di Pantai Pasir Putih
  4. Batak Fiesta pada tanggal 27-29 Juni di Tuktuk Siadong
  5. Horja Bius pada tanggal 7-8 Juli di Tomok
  6. Samosir Music International pada tanggal 12 Agustus di Tuktuk Siadong
  7. Samosir Lake Toba Ultra, 22-23 September di Panguruan-Sianjur-Harian
  8. Samosir Jazz Seasons, 28 Oktober di Samosir
  9. Sigale-gale Carnival, 25 November di Tuktuk Siadong
  10. Festival Sipinggan pada tanggal 28 Desember bertempat di Sipinggan.

Festival yang bertaraf internasional ini menghabiskan dana sekitar Rp2,2 miliar dan targetnya dapat menjaring turis lokal maupun mancanegara hingga sejumlah 250 ribu orang.

Horas Samosir Fiesta 2017
Illustrasi (shutterstock.com)

Asal-usul Horas Samosir Fiesta

Festival seperti ini sebenarnya sudah hadir dari tahun 2012. Berdasarkan analisa yang dilakukan oleh Pemkab Samosir, kegiatan ini terbukti meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan pertahunnya.

Misalnya saja, pada tahun 2016 saja jumlah kunjungan mencapai target, yakni 190 ribu orang yang 35 ribu diantaranya adalah wisatawan mancanegara.

Bagaimana kamu tertarik datang ke Horas Samosir Fiesta 2017? Sebelum ke sana, dapatkan tiket pesawat dan penginapan di Reservasi.com.

The post Catat! 10 Event Menakjubkan di Horas Samosir Fiesta 2017 appeared first on Reservasi Travel Blog.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 2763

Trending Articles