
Travel Blog Reservasi – Jika sebelumnya ada Jatim Park 1 dan Jatim Park 2, kini ada Jatim Park 3.
Jawa Timur Park 3 atau Dino Park Batu akan segera hadir melengkapi destinasi wisata kota tersebut.
Tak hanya Dino Park atau taman binatang purba, beberapa wahana lain pun akan hadir di sini, seperti
- The Legend Star
- Music Gallery
- Invinity
- Hi Tech Multimedia
- Dino Down Town
- Gedung Teater berkapasitas 2000 penonton
- Red carpet untuk pertunjukan

Jika sebelumnya Jatim Park 1 dilengkapi dengan hotel pondok dan Jatim Park 2 dilengkapi hotel pohon raksasa.
Nantinya, Jatim Park 3 akan dilengkapi dengan hotel berbintang dan apartemen mewah.
Lokasi Jatim Park 3
Lokasi Jatim Park 3 berada di daerah Beji kecamatan Junrejo, kota Batu Malang.
Kawasan bermain ini rencananya akan dibangun di atas lahan dengan luas sekitar 6 hektar.
Meski lokasi wisata ini berada di jalur utama masuk kota wisata Batu yang padat kendaraan, Management Jatim Park mengaku akan mengatur akses keluar masuk tempat wisata sehingga tak memperparah kemacetan saat libur panjang ataupun high season.
Salah satu cara untuk memecah kepadatan kendaraan adalah dengan membangun jembatan layang yang nantinya akan terhubung ke sejumlah jalan alternatif menuju kota wisata Batu.

Baca juga:
- Kampung Topeng Malang, Wisata Baru di Tlogowaru yang Wajib Kamu Kunjungi Tahun 2017 ini!
- Coban Talun, Air Terjun Indah yang Tersembunyi di Kota Malang
- Tengah Hits di Malang, Bukit Bulu Batu Flower Garden ini Sayang untuk Dilewatkan
Tempat wisata di dekat Jatim Park 3
Jika Jatim Park 3 telah selesai dibangun, kamu bisa sekalian mampir ke tempat wisata yang berada di dekat kecamatan Junrejo, kota Batu, Malang.
Ini dia tempat wisata yant terdekat.
Batu Night Spectacular
Saat kamu ingin merasakan suasana malam kota Batu dengan berbagai macam wahana-wahana seru dan spektakuler, Batu Night Spectacular jawabannya.
Theme Park ini hanya berjarak 1.82 KM dari Junrejo, lebih tepatnya beralamat di Jl. Oro-Oro Ombo No. 200 Beji Batu Jawa Timur. Jadi jika nantinya, Jatim Park 3 ini selesai dibangun, kamu bisa nih sekalian mampir ke sini.
Eco Green Park
Lokasi ini hanya berjarak 2,97 Km dari Junrejo.
Lebih tepatnya beralamat di Jl. Oro-Oro Ombo No. 9 Batu Jawa Timur. Jadi saat sedang ke Eco Green Park, tak ada salahnya mampir juga ke Jatim Park 3.
The post Jatim Park 3 Segera Hadir di Kota Batu appeared first on Reservasi Travel Blog.