Quantcast
Channel: Reservasi Travel Blog
Viewing all articles
Browse latest Browse all 2763

50 Wisata Bandung yang Ngangenin Pisan

$
0
0
wisata bandung

Travel Blog Reservasi – Wisata Bandung memang menjadi magnet bagi wisatawan dari berbagai daerah. Apalagi kini Bandung selalu menghadirkan banyak wisata baru. Uniknya hampir semua wisata Bandung punya ciri khasnya masing-masing.

Wisata Bandung boleh dikatakan sangat lengkap, mulai dari wisata ramah anak, wisata selfie, wisata alam yang menentramkan hati, hingga wisata belanja dan wisata kuliner yang memuaskan selera.

Bandung memang menjadi tempat wisata favorit bukan hanya bagi warga Jakarta. Apalagi Bandung dikenal dengan para mojang priangan yang cantik awet seperti kisah Dayang Sumbi dalam legenda Sangkuriang.

Tak heran jika Bandung kerap menjadi wisata akhir pekan favorit yang menjadi pilihan banyak orang. Nah, Reservasi.com mencoba untuk mengumpulkan tempat wisata di Bandung yang menjadi tujuan paling populer hingga kini. Berikut daftarnya seperti yang berhasil dihimpun Reservasi.com (24/3/2017).

1 .Situ Patenggang

Situ Patenggang adalah sebuah danau indah yang berada di bawah kaki gunung Patuha, Patengan Rancabali, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Keberadaan Situ Patenggang lekat sekali dengan legenda batu cinta.

Pemandangan asri khas pekebunan teh akan mendominasi di sekeliling Situ Patenggang dengan udara yang sejuk. Tak heran jika kawasan Rancabali Ciwidey ini menjadi tempat wisata favorit saat akhir pekan.

wisata bandung situ patenggang
shutterstock.com

Harga tiket masuk Situ Patenggang cukup terjangkau, hanya Rp20.500 per-orang pada saat akhir pekan. Kamu bisa menaiki perahu untuk berkeliling ke Batu Cinta yang konon merupakan tempat bertemunya Ki Santang dan Dewi Rengganis.

Berada di ketinggian 1.600 mdpl kawasan Situ Patenggang kini akan dengan mudah ditemukan beberapa penginapan. Salah satu yang tengah trend saat ini adalah penginapan di Situ Patenggang dengan model Glamour Camping alias Glamping. Selain itu juga kini sudah tersedia Pinisi Resto yang mirip dengan perahau Nabi Nuh di pinggir Situ Patenggang yang asri.

2. Jalan Braga

wisata bandung jalan braga
Shutterstock.com

Salah satu kawasan kota tua yang kini masih dipertahankan bentuk aslinya adalah bangunan-bangunan di sepanjang jalan Braga Bandung. Kawasan ini memang sangat instagrammable sekali dengan gadung-gedung bergaya Eropa.

Pada masanya, kawasan Jalan Braga adalah kawasan pertokoan dan perkantoran elite. Sebagai salah satu jalan protokol pada masa kolonial, kawasan Jalan Braga dipercantik seiring dengan maskot kota mode yang melakat pada kota Bandung.

Ada banyak hal yang bisa kamu lakukan di Jalan Braga Bandung mulai dari berfoto, menikmati kopi atau camilan di beberapa resto atau berbelanja. Hotel palling dekat dengan Jalan Braga adalah hotel Gino Feruci Braga, Chez Bon Hostel, Fave Hotel Braga da Aston Braga Hotel 7 Residence.

Sedangkan kuliner di sekitar Jalan Braga yang bisa kamu nikmati seperti Mi Reman, Ayam Djogja, Suki hingga menikmati secangkir Cappucino di Wiki Koffie. Terutama saat malam hari kawasan Jalan Braga akan semakin ramai dengan aneka kuliner malam di Bandung.

3. Gedung Sate

Gedung Sate adalah bangunan bersejarah di Kota Bandung yang kini berfungsi sebagai kantor Gubernur Jawa Barat. Salah satu ciri khas Gedung Sate adalah hiasan tusuk sate yang berdiri tegak di atas menara utama.

Jumlah daging sate sebanyak 6 buah merupakan simbol 6 juta gulden yang diperkirakan sebagai biaya pembangunan Gedung Sate yang dibangun pada tahun 1920 ini.

wisata bandung gedung sate
Shutterstock.com

Kawasan Gedung Sate kini sudah semakin rapi dan baik karena pembenahan. Apalagi di sebelah Timur sudah tersedia Hutan Kota Taman Lansia yang kerap digunakan warga untuk bersantai atau sekadar menghabiskan waktu berjalan-jalan bersama keluarga.

Di seberang Gedung Sate terdapat lintasan lari yang sebelumnya sempat digunakan oleh pedagang kaki lima untuk berjualan setiap hari Minggu pagi. Kini fungsi lintasan lari tersebut dikembalikan lagi seperti semula. Sedangkan pasar Pagi tetap dipertahankan dengan lokasi di depan Gedung Telkom hingga ke Monumen Perjuangan.

4. Trans Studio Bandung

Dulu warga Bandung harus jauh-jauh ke Jakarta untuk menikmati berbagai wahana yang menantang adrenalin. Namun sejak dibukanya Trans Studio Bandung, malah warga Jakarta yang ingin mencoba wanaha indoor terluas dan terbesar di dunia seperti klaimnya.

Trans Studio Bandung merupakan salah satu wahana permainan kedua setalah Trans Studio Makassar di Indonesia. Trans Studio Bandung menyusul tujuh tahun kemudian tepatnya baru dibuka untuk umum pada bulan Juni tahun 2011.

Trans Studio Bandung memiliki 3 kategori wahana yang totalnya mencakup hingga 20 wahana permaian yang dapat dinikmati oleh pengunjung.

wisata bandung trans studio
travelfoe.com

Wahana-wahana tersebut disesuaikan dengan program-program lokal stasiun tivi yang pernah tayang dan menjadi ikon di Indonesia.

Trans Studio Bandung berdiri di tanah seluas 4.2 hektar dengan total investasi senilai 2 triliun rupiah. Harga tiket masuk Trans Studio Bandung berkisar antara Rp150 ribu hingga Rp250 ribu tergantung hari dan kelas yang dipilih oleh pengunjung. Wahana Indoor yang berlokasi di Jalan Gatot Subroto Bandung ini buka dari pukul 09.00-22.00 WIB.

5. Masjid Agung Bandung

wisata bandung masjid agung bandung
shutterstock.com

Dua kubah tinggi bak sebuah kubah masjid Nabawi ini merupakan salah satu bagian dari Masjid Agung Bandung kebanggaan warga Kota Bandung.

Masjid Agung Bandung telah mengalami beberapa renovasi dan pembaharuan hingga kini terlihat lebih modern dan tertata dengan rapi. Kawasan alun-alun Bandung kini menjadi halaman luas Masjid Agung Bandung yang kerap dikunjungi wisatawan dari berbagai daerah utamanya pada saat akhir pekan.

 

Masjid Agung atau Masjid Raya Bandung selalu ramai dikunjungi anak-anak, dewasa dan orang tua setiap akhir pekan. Mereka datang untuk berakhir pekan, wisata gratis sekaligus melaksanakan ibadah di Masjid Agung Bandung.

Kamu juga bisa menyaksikan kota Bandung dari salah satu menara Masjid Agung Bandung hanya dengan membayar tiket masuk sebesar Rp3.000 per-orang. Tinggi menara Masjid ini diperkirakan sektiar 87 meter yang bisa memandang ke segala penjur Kota Bandung yang dikelilingi dengan pegunungan yang indah.

6. Trans Studio Mall

Trans Studio Mall (TSM) merupakan bagian dari Trans Studio Bandung dan Trans Hotel. TSM awal mulanya berdiri yang dikenal dengan nama Bandung Supermal.

TSM diklaim sebagai salah satu pusat perbelanjaan terbesar di Kota Bandung. Lokasinya terletak di Jalan Gatot Subroto Bandung. TSM mulai dibukan untuk umum pada tahun 2001. Kini usianya sudah hampir genap 16 tahun. Secara resmi Bandung Supermal beganti nama menjadi TSM pada tahun 2012.

TSM merupakan salah satu one stop entertainment place di Kota Bandung. Selain memiiki banyak toko dan gerai makanan, TSM juga merupakan bagiand dari Trans Studio Bandung yang juga sudah dilengkapi dengan Trans Luxury Hotel.

wisata bandung
wikimapia

TSM merupakan salah satu pusat perbelajaan kelas atas di Kota Bandung yang menjadi salah satu pioner selain mal mal lainnya di Kota Kembang.

7. Tangkuban Perahu

Tangkuban Perahu berada di ketinggian 6.837 kaki atau sekitar 2.084 mdpl yang penah mengeluarkan asap panas pada tahun 2015. Saat itu kawasan wisata Tangkuban Perahu sempat ditutup dan pemerintah setampat mulau mengeluarkan peringatan pada warga sekitar kawasan Tangkuban Perahu.

Kisah Legenda Sangkuring lah yang membuat tempat wisata Tangkuban Perahu hingga kini menjadi salah satu tempat wisata di Bandung yang tak bisa dilewatkan. Selain memiliki udara yang sejuk dengan nuansa perkebunan teh yang alami, kawasan Tangkuban Perahu juga sangat dekat dengan tempat wisata sumber air panas, Ciater, Subang.

Salah satu pesona Tangkuban Perahu adalah cawan kawah Tangkuban Perahu yang masih mengeluarkan asap dan bau belereng yang menyengat. Beberapa hutan mati di kawasan Tangkuban Perahu menjadi spot foto prewedding yang bisa digunakan sesuai dengan izin dari pengelola karena termasuk kawasan yang juga perlu diwaspadai.

wisata bandung
shutterstock

Tempat Wisata Tangkuban Perahu memiliki berbagai fasilitas yang memadai mulai dari tempat ibadah, toilet hingga wahana berkuda dan menikmati jajanan khas Bandung seperti minuman tradisional khas Sunda, Bajigur dan Bandrek yang menghangatkan badan.

Harga tiket masuk Tangkuban Perahu Rp25 ribu untuk hari biasa dan Rp30 untuk hari libur atau akhir pekan. Sedangkan untuk harga parkir kendaraan bermotor bervariasi antara Rp12 ribu hingga Rp110 ribu untuk bus.

Harga tiket masuk untuk orang asing sempat menjadi isu hangat dikalangan backpacker karena dinilai terlampau mahal antara Rp200 ribu hingga Rp300 ribu per-orang. Meskipun demikian, keindahan dan suasana Tangkuban Perahu sangat sebanding dengan harga tiket masuk yang diberlakukan.

8. Kawah Putih

wisata bandung kawah putih ciwidey
shutterstock

Kawah Putih Ciwidey adalah salah satu danau yang terbentuk karena letusan Gunung Patuha sekitar abad ke 10. Awalnya kawah putih ini merupakan daerah yang terlarang hingga seorang ahli botani asal Jerman berkunjung pada tahun 1837 mematahkan mitos Kawah Putih yang selalu meminta tumbal.

Kawah Putih memang berbahaya karena masih mengeluarkan gas belerang yang berbahaya jika terlalu banyak dihirup oleh tubuh manusia. Untuk itulah ada himbauan durasi berkunjung di Kawah Putih Ciwidey.

Keindahan Kawah Putih Ciwidey karena semua air danaunya hingga pasirnya berwarna putih. Kemudian dikelilingi dengan hutan mati yang instagrammable banget. Tak heran jika Kawah Putih selalu menjadi lokasi favorit foto prewedding.

Harga tiket masuk Kawah Putih Ciwidey sebesar Rp20 ribu. Sedangkan untuk izin foto prewedding dikenakan biaya Rp500 ribu. Jam buka Kawah Putih Ciwidey ini mulai dari pukul 07.00 hingga 17.00 WIB.

Ada banyak kendaraan umum dari Terminal Leuwi Panjang ke Kawah Putih Ciwidey dengan menggunakan mobil Elf. Sebaiknya berangkat pagi-pagi untuk menghindari kemacetan. Jaraknya sekitar 50 km dari pusat Kota Bandung. Akan lebih cepat jika diakses dengan menggunakan sepeda motor.

9. Museum Geologi Bandung

Salah satu Museum yang menyimpan benda-benda purba yang tak pernah surut dikunjungi adalah Museum Geologi Bandung. Museum yang berlokasi di sekitar Gedung Sate ini dikelilingi tempat wisata seperti Taman Lansia, Gasibu hingga Pusdari Bandung.

Museum yang didirikan pada tahun 1929 ini memiliki 250 ribu koleksi batuan dan mineral ditambah dengan 60 ribu koleksi fosil yang menjadi salah satu atraksi favorit anak-anak dan pelajar.

wisata bandung
wikimapia

Museum Geologi Bandung juga memililiki replika fosil Tyrannosaurus Rex. Sedangkan patungnya sendiri terdapat di Taman Lansia dengan ukuran yang lebih kecil yang menjadi salah satu tempat favorit untuk selfie.

Museum ini memiliki dua lantai dengan jumlah 3 ruangan pada masing-masing lantainya. Gaya arsitektur Museum Geologi Bandung ini pun masih dipertahanakn sebagaimana aslinya seperti arsitektur bangunan bergaya Belanda seperti halnya Gedung Sate.

Harga tiket masuk Museum Geologi Bandung sangat terjangkau sekali hanya Rp2.000 per-orang untuk pelajar atau mahasiswa dan Rp3.000 untuk pengunjung umum. Sedangkan harga tiket untuk wisatawan domestik dikenakan Rp10.000 per-orang.

10. Kampung Cai Ranca Upas

Kampung Cai Ranca Upas dikenal sebagai salah satu tempat penangkaran Rusa di daerah Ciwidey, Bandung Barat. Lokasinya memang berdekatan dengan tempat wisata Kawah Putih Ciwidey dan Situ Patenggang Ciwidey.

wisata bandung
shutterstock

Namun seiring dengan minat wisata yang semakin tinggi, kini Kampung Cai Ranca Upas mengembangkan fasilitas wisata mulai dari rehabilitasi Kolam Renang Air Panas, Area Keping hingga sarana Outbond yang dapat digunakan untuk kegiatan Team Building.

Harga tiket Kampung Cai Ranca Upas cukup terjangkau hanya Rp10 ribu per-orang. Sedangkan untuk merasakan wahana yang memacu adrenalin dan fasilitas outbond rata-rata harganya Rp15 ribu per-wahana permainan outbond.

Salah satu yang menjadi keunggulan Kampung Cai Ranca Upas adalah suasananya yang masih terasa di tengah hutan dengan udara yang sejuk dan terkadang menusuk tulang pada malam hari. Jadi, pastikan membawa baju hangat atau menghangatkan diri di kolam pemandian air panas.

11. Taman Pasupati (Taman Jomblo)

wisata bandung
bandungkab.com

Selanjutnya, ada Taman Pasupati atau yang dikenal juga dengan Taman Jomblo. Kenapa disebut Taman Jomblo? Karena di tempat duduk yang disediakan di sini berbentuk kubus warna warni yang hanya bisa diduduki oleh satu orang.

Selain sebagai tempat duduk, biasanya ketika diadakan acara pergelaran seni, tempat tersebut juga bisa dijadikan tempat memajang karya seni.

Kalau ke sini, kamu bisa memanfaatkan fasilitas arena skate board yang disediakan di samping kubus-kubus itu tadi. Jadi, kalau kamu pemula dan ingin mencari komunitas, kamu bisa mendapatkannya di sini. Atau kamu juga bisa hanya sekadar duduk-duduk dan bercengkrama dengan masyarakat lain yang mengunjunginya di sore hari.

Alamat: Jalan Taman Sari No.66, Lb. Siliwangi, Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132

12. Taman Gesit

wisata bandung
serbabandung.com

Sesuai sama namanya, Taman Gesit ini diperuntukkan buat kamu yang pingin bergerak lebih gesit. Untuk masuk ke taman yang diresmikan pada 1 April 2015 ini tidak dipungut biaya alias gratis.

Di Taman Gesit ada yang namanya active area. Di sini kamu bisa bermain beberapa permainan olahraga. Ada monkey bar, incline board, hingga spider web.

Konsep dari taman ini sebenarnya adalah ruang terbuka hijau yang diperuntukkan para generasi muda dan dewasa agar bergerak lebih aktif dan lebih sehat. Taman tematik yang satu ini letaknya tidak jauh dari area Car Free Day di Bandung, tepatnya di Jalan Dipatiukur, Lebakgede, Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132

13. Villa Isola

wisata bandung
S. Kesk/ Flickr

Jika kamu tertarik wisata arsitektur, Villa Isola ini harus masuk dalam list kamu saat wisata ke Bandung. Apalagi, bangunan ini bisa dibilang sebagai salah satu maha karya pada zaman Hindia Belanda.

Kenapa? Karena vila ini dibangun hanya dalam kurun waktu enam bulan saja. Kalau dihitung-hitung waktu pengerjaannya sangat cepat pada masa itu.

Villa Isola mungkin sudah jarang didengar namanya karena sudah diganti dengan nama Bumi Siliwangi. Dibalik kemegahan bangunan yang terletal di Jalan Setiabudi No. 229 ini, ada sejarah kelam yang tersimpan di dalamnya.

Untuk urusan spot foto ciamik, vila ini tidak perlu diragukan lagi. Dijamin kamu akan mendapatkan hasil foto yang mengagumkan sekaligus memberikan aura gotik yang misterius baik dari luar vila maupun di bagian luar seperti di taman cantiknya.

14. Kebun Binatang Bandung

wisata bandung
reportaseharga.com

Mengunjungi tempat wisata sudah pasti harus ada edukasinya juga. Seperti misalnya mengunjungi kebun binatang. Di wilayah Bandung, kamu bisa mengunjungi Kebun Binatang Bandung

Harga tiket masuk untuk kebun binatang ini adalah Rp.20.000 per orang di atas usia tiga tahun. Sedangkan untuk anak di bawah usia tiga tahun tidak dikenakan biaya alias gratis.

Kebun binatang yang terletak di Jalan Kebun Binatang No.6, Lebak Siliwangi, Coblong, Kota Bandung ini memiliki beraneka ragam jenis satwa. Di dalamnya kamu bisa melihat betapa kayanya fauna dan bahkan juga flora yang ada di Indonesia.

15. Museum Konferensi Asia Afrika

wisata bandung
kaskus.co.id

Museum Konferensi Asia Afrika pada zaman Belanda dikenal dengan nama Sociteit Concordia. Dulu, tempat tersebut digunakan oleh warga Belanda yang tinggal di Bandung untuk berekreasi dan tempat pertunjukan seni budaya.

Di dalam museum yang terletak di Jalan Asia Afrika No.65, Braga, Sumur Bandung ini terdapat berbagai foto, lukisan, dan benda bersejarah lainnya hingga perpustakaan.

Untuk masuk ke dalam museum ini tidak dipungut biaya alias gratis. Kecuali kalau memang ingin melakukan keperluan yang bersifat komersil.

16. Taman Lalu Lintas Ade Irma Suryani

wisata bandung
komunitasaleut.com

Taman Lalu Lintas Bandung Ade Irma Suryani Nasution ini merupakan satu lagi taman tematik yang menambah objek wisata edukasi di kota kembang.

Di sini, selain berekreasi, kita juga bisa mendapatkan banyak pengetahuan tentang lalu lintas di Indonesia. Mulai dari memahami berbagai rambu-rambu hingga informasi tentang perilaku berkendara yang baik dan benar.

Untuk harga tiket masuk taman yang terletak di Jalan Belitung No.1, Merdeka, Sumur Bandung ini sebesar Rp.6000 dari hari Senin sampai Kamis. Sementara di akhir pekan akan dikenakan biaya sebesar Rp.7000.

17. Jalan Cihampelas

wisata bandung
wikimedia

Siapa yang tidak tahu jalan Cihampelas atau yang juga dikenal dengan Cihampelas Walk? Hampir semua orang tahu. Inilah surga belanja di Bandung.

Sekarang di sepanjang jalan tersebut sudah dibuat Skywalk Cihampelas, yakni permukaan lantai bertingkat dengan kios warna-warni di atas jalan. Jadi, tempat ini memberikan kebebasan para pejalan kaki, sementara kendaraan bermotor bisa berjalan lancar di bawahnya.

Meskipun ada di atas jalan serupa jalan layang, Skywalk Cihampelas ini dipenuhi dengan pepohonan yang rimbun. Dan yang terpenting di sana kamu bisa menikmati ragam kuliner khas Bandung serta ada juga pertunjukan musik jalanan yang unik.

18. Taman Lansia

wisata bandung
trihatmadja-journal.com

Taman Lansia di Bandung ini jadi salah satu daya tarik dari sekian banyak taman tematik yang tersebar di kota Bandung.

Meskipun nama yang diambil merupakan singkatan dari kata lanjut usia, taman yang terletak di Jalan Cisangkuy ini tidak hanya dikunjungi oleh kaum lansia kok. Banyak juga masyarakat yang berusia muda menghabiskan waktu di sini untuk mencari udara segar, berolahraga, atau bahkan hanya sekadar bercengkrama.

Taman ini jadi spot favorit masyarakat Bandung tidak hanya karena lingkungannya yang asri, tapi juga karena letaknya yang strategis (persis di sebelah Gedung Sate) dan banyak sekali tempat wisata kuliner yang bisa dengan mudah dicicipi di sekitarnya.

19. Jalan Asia Afrika

wisata bandung
liputan6.com

Jalanan yang penuh sejarah ini perlu diakui telah mengalami perubahan yang luar biasa. Sekarang sekadar berjalan santai di sepanjang Jalan Asia Afrika bisa mengurangi tingkat stres kamu, lho.

Bagaimana tidak, sekarang jalan ini sudah tertata rapi dan memilki berbagai instalasi seni yang bisa dijadikan spot foto yang oke. Berbagai wisatawan mulai dari turis lokal hingga internasional banyak yang memasukkan Jalan Asia Afrika ke dalam daftar kunjungan mereka.

20. Punclut

wisata bandung
tripadvisor.com

Punclut, atau dikenal juga dengan sebutan Puncak Ciumbuleuit merupakan satu destinasi yang harus kamu datangi saat berwisata ke Bandung. Coba lihat pemandangan di atas yang akan kamu dapatkan saat berkunjung di kala malam.

Di sepanjang Jalan Punclut, ada banyak sekali tempat wisata kuliner dengan rasa masakan khas Sunda yang tidak kalah enaknya dengan kuliner di tempat lain. Mengunjungi kawasan ini di siang hari pun, pemandangan yang akan didapatkan sama indahnya.

Siapa saja pasti sangat tertarik untuk menikmati sajian khas Bandung yang nikmat sambil disuguhkan suhu udara yang sejuk lengkap dengan pemandangan lansekap kota Paris van Java dari atas ketinggian.

21. Museum Sri Baduga

wisata bandung museum sri baduga
qubicle.id

Memang bukan satu-satunya Museum yang terdapat di kota kembang, namun kamu waijb sekali datang ke Museum Sri Baduga ini. Merupakan salah satu tempat wisata yang berada di Kota Bandung, Museum ini tak boleh terlewatkan. Museum yang langsung dikelola sendiri oleh Pemprov Jawa Barat ini telah berdiri sejak tahun 1974 yang lalu.

Sebelumnya bangunan dari Museum ini sendiri adalah bekas Kawedanan Tegalega, dan kemudian diresmikan menjadi Museum Sri Baduga oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Bapak Daoed Joesoef pada 5 Juni 1980.

Berlokasi di Jalan BKR nomor 185, Tegalega, Bandung, lokasi dari Museum ini berada tepat di seberan jalan selatan taman Tegalega Kota Bandung. Buat kamu yang ingin berkunjung, perlu mengetahui terlebih dahulu kalau Museum ini hanya beroperasi dari Senin hingga Minggu. Namun, pada hari biasa mulai buka dari pukul 08.00 sampai 15.00 WIB, dan pada hari libur akan dibuka hanya sampai jam 2 siang hari.

Terbagi dalam 3 lantai, di Museum Sri Baduga ini ada banyak sekali koleksinya yang bisa kamu nikmati. Mulai dari koleksi geologika, biologika, sampai koleksi seni rupanya bisa kamu nikmati di sini.

Harga tiket masuk Sri Baduga, akan dipatok Rp 2.500 untuk orang dewasa, dan Rp 1.500 untuk anak-anak. Buat yang penasaran, langsung saja datang ke Museum Sri Baduga jika berkunjung ke Bandung nanti ya.

22. Curug Dago

wisata bandung curug dago
wisatawanalam.blogspot.co.id

Curug Dago yang menyimpan nilai sejarah di dalamnya ini, ternyata belum banyak diketahui oleh para wisatawan. Pada zaman dahulu kala, tempat ini merupakan salah satu tempat singgah dari kerajaan Thailand. Buktinya, di tempat ini terdapat dua prasasti batu tulis peninggalan Raja Rama V (Raja Chulalonkorn) dan Raja Rama VII (Pradjathipok Pharamminthara) pada tahun 1818 yang lalu pada masa kerajaan dinasti Chakri.

Tak ada yang bisa menolak keindahan dari Curug Dago yang sangat mempesona. Tempat wisata yang menyimpan banyak keindahan yang tersembunyi ini selalu menjadi favorit para wisatawan jika berkunjung ke Kota Bandung.

Objek wisata yang paling terkenal adalah, wisata air terjunnya yang sangat memukau. Jika menginjakan kaki di Curug Dago, kamu bisa melihat air terjun dengan ketinggian kurang lebih 800 meter dari atas permukaan. Curug yang terbentuk karena aliran sungai Cikapundung yang mengalir dari Maribaya yang memasuki kota kembang ini memang benar-benar sejuk sekali.

Sayangnya, tempat wisata yang satu ini kurang terlalu dirawat dan banyaknya wisatawan nakal yang selalu membuang sampah sembarangan jika berkunjung ke Curug Dago. Tapi, walaupun begitu kamu tetap bisa menikmati curug dengan panorama alam disekitar yang masih indah dan udara yang sangat sejuk sekali. Cukup mengeluarkan kocek Rp 5.000 kamu sudah bisa menikmati wisata air yang sejuk di Curug Dago ini.

Berlokasi di Desa Dago, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, tempat ini sangat gampang dijangkau. Buat kamu yang berangkat dari pusat Kota Bandung, kamu bisa mengambil arah menuju utara dan langsung berjalan mengarah pada kawasan Curug Dago. Hanya berjarak kurang lebih 8 km, kamu juga bisa mencoba alternatif lain dengan melewati jalan yang berada di seberang terminal Dago, maupun melewati Taman Budaya Ganesha Dago. Mudah sekali bukan?

23. Babakan Siliwangi

wisata bandung babakan siliwangi
infokeren.id

Hutan Kota yang memiliki luas kurang lebih 3,8 hektar ini berada tepat di jantung Kota Bandung. Keberadaan dari Babakan Siliwangi ini disambut sangat antusias oleh warga Bandung.

Merupakan Taman Kota yang sekaligus menjadi Ruang Terbuka Hijau yang berada di Bandung ini berada di Jalan Siliwangi No.7 Lebak Siliwangi, Coblog, Bandung, Jawa Barat. Banyaknya wisatawan dari luar kota Bandung yang tak ada henti-hentinya meramaikan Babakan Siliwangi dalam setiap harinya.

Selain menikmati Hutan Kota di Babakan Siliwangi ini, para wisatawan juga bisa menikmati kawasan hijau terbuka lainnya, seperti Teras Cikapundung, Skywalk Cihampelas, dan taman-taman kota lainnya yang berada di lokasi sekitar.

Babakan Siliwangi ini sendiri baru diresmikan sejak tahun 2011 yang lalu. Pada zaman kolonialisme Belanda, tempat ini dikenal sebagai salah satu kawasan hijau Kota Bandung yang disebut dengan nama Lebak Gede.

Untuk bisa menikmati fasilitas dan berfoto di Babakan Siliwangi nanti, kamu wajib mengeluarkan kocek sebesar Rp 3.000 per orang ya.

Tak hanya menikmati pemandangan yang disajikan di Babakan Siliwangi saja, kamu juga bisa menikmati fasilitas lainnya, seperti Forest Walk Baksil, melakukan Tea Walk di Kebun Teh Bandung ini, dan juga trekking di Geo Culture Trek Lembang maupun Dago Pakar. Gimana, berminat untuk datang akhir pekan nanti?

Alamat detail: Jalan Siliwangi No 7, Lebak Siliwangi, Kecamatan Coblong, Kota Bandung 40132, Jawa Barat Indonesia.

Buka setiap hari Senin sampai Minggu, selama 24 jam.

24. Alun Alun Bandung

wisata bandung alun alun bandung
Istimewa

Tempat wisata yang bisa dinikmati pada Siang dan Malam hari ini memang tak pernah sepi dari para pengunjung. Yap, Alun-Alun Bandung, merupakan salah satu tempat wisata yang wajib sekali hukumnya kamu kunjungi jika berada di kota kembang.

Tempat yang disulap menjadi indah dan menakjubkan oleh Ridwan Kamil ini, berhasil menciptakan sensasi berlibur bak di Eropa. Lihat saja, mulai dari Masjidnya yang indah dan megah, sang walikota juga menambahkan taman bermain di lokasi sekitar yang berada tepat persis di depan Masjid.

Ditambah lagi dengan rumput sintetis yang hijau berada tepat di kawasan Masjid, kamu bisa bersantai dan berpiknik di tempat ini.

Tak hanya Masjidnya saja yang menjadi favorit, ada banyak sekali spot selfie kekinian yang bisa membuat kamu tambah hits di sosial media. Hampir disetiap sudut Alun-alun Bandung memiliki tempat yang indah dan bersejarah.

Berlokasi di Jalan Asia Afrika, Balonggede, Regol, Kota Bandung, Jawa Barat. Yuk, kita langsung saja mengelilingi kota Bandung akhir pekan nanti. Jangan lupa mengenakan pakaian yang nyaman ya.

25. Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat

wisata bandung monumen perjuangan bandung
wisatawanalam.blogspot.co.id

Berada di Jalan Dipati Ukur No.48, Kota Bandung tepatnya berada di Kelurahan Lebak Gede dan Sadang Serang Kecamatan Coblong ini memiliki bangunan yang berbentuk bambu runcing serta dipadukan dengan desain yang sangat modern.

Walaupun Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat ini merupakan salah satu gedung yang bersejarah, namun nyatanya tempat ini selalu ramai dikunjungi oleh para wisatawan baik warga Bandung maupun luar kota Bandung.

Biasanya para wisatawan sangat gemar berfoto OOTD maupun mengabadikan pemandangan dari luar Monumen ini. Tak hanya luarnya saja yang menari, isi Museum ini pun juga wajib kamu intip sejarahnya. Sudah berdiri sejak tahun 2010 yang lalu, tempat ini memiliki diorama pada masa perjuangan rakya Jawa Barat yang wajib kamu saksikan.

26. Jalan Juanda

wisata bandung jalan Juanda
pariwisatabandung.info

Buat kamu yang berkunjung ke Bandung akhir pekan nanti, jangan lupa untuk mampir ke Jalan Juanda. Karena disana ada berbagai macam tempat wisata yang menakjubkan dan sangat wajib kamu kunjungi nanti ya!

Lihat saja, banyak sekali tempat wisata yang ciamik dan super keren. Mulai dari wisata alam, wisata bersejarah, sampai wisata kuliner pun bisa kamu temui disana.

Tempat wisata yang paling terkenal adalah, Taman Hutan Raja Juanda, Bandung. Merasakan sensasi berkunjung ke Wisata Hutan dekat Kota Bandung ini tentunya akan menambah pengalaman kamu pada saat berlibur nanti.

Berlokasi di Hutan Raya Juanda Bandung, yang tak jauh dari Kampung Pakar, Desa Ciburial, Kecamatan Cimenyan Bandung ini berada di ketinggian 70-1330 dpl, dengan luas area taman sebesar 590 hektar.

Bagaimana? Tertarik untuk berkunjunge ke Taman Hutan Raya Juanda Bandung ini?

27. Teras Cikapundung

wisata bandung
brightsidetrads.wordpress.com

Sebelum menginjakan kaki di Teras Cikapundung, sebaiknya kamu harus mengetahui terlebih dahulu peraturan yang wajib kamu taati nanti. Buat para pengunjung yang ingin datang dan berwisata ke Teras Cikapundung, sangat diwajibkan untuk membawa kantong sampah, karena di tempat ini belum tersedia tempat sampah untuk umum. Selain itu, kamu juga tidak boleh merusak maupun membuang sampah sembarangan ya.

Banyak sekali peraturan yang wajib kamu ketahui, selain membawa kantong sampah sendiri, kamu juga sangat dilarang keras duduk maupun berdiri di atas bola batu yang berada di tepi kolam air mancur maupun di seluruh batuan sungai yang terdapat di tempat ini. Tapi, walaupun banyak peraturan yang dibuat, nyatanya ini demi kenyamanan para wisatawan yang akan datang dan menghabiskan liburan akhir pekannya di tempat ini.

Berlokasi di Kawasan Hutan Kota Babakan Siliwangi, tempat ini memiliki fasilitas yang wajib kamu jajal. Mulai dari Amphitheater, Jembatan Merah Cikapundung Riverspot yang bagus untuk selfie, Air Mancur yang ciamik, dan Kolam Ikan yang berisikan ikan hias yang cantik. Untuk bisa masuk ke tempat ini, kamu wajib mengeluarkan kocek Rp 10.000 untuk dewasa, dan Rp 5.000 untuk anak-anak. Murah sekali bukan?

28. Cihampelas Walk

wisata bandung
shutterstock

 

Nama yang sudah tak asing untuk kita semua tentunya. Yap, Cihampelas Walk. Merupakan salah satu tempat wisata yang berada di Kota Bandung ini selalu ramai dikunjungi oleh para wisatawan setiap harinya.

Ada banyak sekali tempat wisata yang bisa kamu jumpai disekitaran Cihampelas Walk ini. Mulai dari pusat perbelanjaan, menjajah wisata kuliner, sampai wisata alam pun bisa kamu temui. Buat kamu yang gemar berbelanja, sepertinya Cihampelas Walk merupakan pilihan yang tepat.

Di tempat ini kamu bisa menemui banyak sekali barang-barang bagus dengan harga yang sangat rendah lho! Jika sudah puas berbelanja, jangan lupa untuk mampir ke Teras Cihampelas yang berada di Jalan Cihampelas, Bandung 0.3 km. Jaraknya bisa kamu tempuh dengan berjalan kaki dari Cihampelas Walk.

29. Taman Film

wisata bandung
frozzaholic.com

Menghabiskan akhir pekan berkunjung ke Bandung? Yuk, mampir ke Taman Film yang berada di Jalan Layang Pasupati, Bandung ini. Di tempat ini kamu bisa menyaksikan film-film kerena yang akan diputar setiap harinya.

Tapi, sebelum berkunjung, kamu juga harus mengetahui jadwalnya terlebih dahulu ya. Biasanya film yang akan diputar akan di mulai pukul 18.30 untuk hari Senin – Jumat, dan pukul 17.00 setiap weekend.

Kebanyakan film yang diputar di Taman Film Bandung ini sendiri adalah, Film Indonesia, Film Indie Bandung, Film Bollywood dan Film Korea. Nah, buat para pecinta Indie Movie sepertinya Taman Film ini wajib kamu kunjungi. Apalagi untuk para kalangan urban Indonesia, tentunya tak ingin melewatkan momen seru ini kan?

Tak perlu khawatir soal biaya yang akan dikeluarkan nanti, karena untuk bisa menonton film-film di taman ini, kamu tidak akan dikenakan biaya sama sekali.

30. Gedung Merdeka

 

Terletak di Jalan Asia Afrika, Bandung, gedung ini merupakan salah satu tempat bersejarah yang sering digunakan juga untuk tempat melangsungkan Konferensi Tingkat Tinggi Asia-Afrika pada tahun 1955 yang lalu.

Buat kamu yang sering berkunjung ke Bandung, tentunya sudah tak asing lagi dengan bangunan yang dirancang oleh Van Galen Last dan C.P. Wolff Schoemaker pada tahun 1926 yang lalu ini.

wisata bandung
shutterstock.com

Lokasinya yang masih berada dalam kawasan Alun-alun kota Bandung, kini sudah semakin menarik dan banyak dikunjungi oleh para wisatwan. Biasanya para pelancong tak segan datang jauh-jauh dari luar kota Bandung, hanya demi mengabadikan momennya di depan Gedung Merdeka Bandung ini. Tak jarang juga yang berfoto dengan menggunakan kamera profesional lho.

Menyimpan banyak sekali benda-benda bersejarah di dalamnya, tempat ini sangat wajib kamu kunjungi jika sudah berada di kota Bandung. Eiits, jangan lupa untuk berfoto juga di terowongan Asia Afrika yang paling hits ya!

31. Flyover Antapani

wisata bandung jembatan antapani
Instagram @wisatakotabandung

Kalau kamu seorang spot selfie hunter, jembatan unik yang ada di Jl. H. Ibrahim Adjie No.77-79, Kebonwaru, Bandung ini wajib banget dikunjungi.

Flyover Antapani kini jadi salah satu area ikonik yang ada di Kota Bandung. Biasanya traveler ramai-ramai datang ke sini untuk berselfie ria. Pasalnya, banyak sekali spot seru yang bisa dijadikan latar belakang foto yang bagus.

Mulai dari lukisan abstrak yang artsy, terowongan berwarna-warni, hingga tiang biru yang unik selalu dipadati para traveler. Selain untuk wisata selfie, Flyover Antapani pun biasanya digunakan untuk berolahrga saat Car Free Day berlangsung.

32. Cisangkuy

wisata bandung
chezabelll.com

Ingin menikmati kuliner nikmat asli Bandung? Mampirlah ke kawasan Jalan Cisangkuy. Di sana kamu bakal temukan banyak restoran, cafe, atau warung yang menjual berbagai makanan lezat dengan harga murah meriah.

Salah satu tempat kuliner legendaris di sana adalah Yoghurt Cisangkuy yang sudah dibuka sejak 1976. Di sana, tersedia sajian yoghurt yang segar dan lezat dengan berbagai varian rasa dengan harga murah meriah.

Selain Yoghurt Cisangkuy, ada pula cafe populer yang bernama Pasar Cisangkuy. Cafe ini menyajikan berbagai pilihan kuliner khas Bumi Pasundan seperti batagor, seblak, dan lain sebagainya. Pilihan menu Internasional pun juga ada di sana.

Jadi tunggu apa lagi? Jangan lupa jelajah kuliner di sekitar ruas Jalan Cisangkuy, ya!

33. Taman Vanda

wisata bandung
liputan6.com

Taman Vanda adalah salah satu taman tematik yang ada di Kota Bandung. Tempat ini biasanya ramai dikunjungi oleh warga atau traveler saat malam hari. Sebab, di waktu tersebut nyala kerlap-kerlip lampu hias serta air mancur bisa menambah keindahan pemandangan di area taman tersebut.

Di taman ini kamu bisa bersantai sambil ngobrol-ngobrol seru bareng sahabatmu, foto-foto di spot unik, atau bahkan berwisata kuliner. Sebab, banyak sekali pedagang kaki lima yang bisa kamu temukan di area Taman Vanda ini.

Taman Vanda lokasinya ada di Jl. Merdeka, Bandung. Taman ini berdiri tak jauh dari tempat wisata lain seperti Plaza Balai Kota Bandung atau Taman Tembok Cinta. Jadi, setelah bermain ke Taman Vanda kamu bisa deh melipir ke destinasi berikutnya dengan cepat.

34. Tegalega

wisata bandung
yogi nurcahya/flickr

Taman Tegalega yang lokasinya ada di Jl. Astana Anyar, Ciateul, Regol, Bandung
ini jadi destinasi yang pas untuk menikmati syahdunya Kota Kembang di sore hari. Setelah dilakukan revitalisasi, tempat ini citranya sudah kembali pulih.

Sekarang tempat ini sering dimanfaatkan oleh warga atau traveler untuk bersantai, bermain skateboard, bersepeda, atau jogging. Kamu pun bisa berfoto-foto di area Tegalega karena banyak spot yang instagenic di sana. Mulai dari taman yang ditumbuhi bunga berwarna-warni, hingga Monumen Bandung Lautan Api yang jadi ikon kota ini.

Selain traveler yang hobi olahraga, kamu pun akan bertemu dengan sekerumunan anak-anak di taman ini. Pasalnya, Tegalega kini dibuat lebih ramah anak dengan hadirnya Taman Dino dan Taman Lampion.

35. Museum Mandala Wangsit Siliwangi

wisata bandung
caridibdg.blogspot.co.id

Museum Mandala Wangsit Siliwangi adalah salah satu destinasi wisata sejarah yang ada di Bandung. Gedungnya memang agak terlihat seram karena tidak terlalu terawat. Tapi percayalah perasaan seram itu akan hilang saat kamu masuk ke dalam area museum ini.

Saat berada di dalamnya kamu bisa menjumpai benda-benda yang jadi saksi untuk merebut kemerdekaan Indonesia. Mulai dari senjata tradisional seperti kujang, klewang, pedang bambu, dan keris, hingga berbagai jenis senjata api.

Museum Mandala Wangsit Siliwangi ini lokasinya ada di Jl. Lembong no. 38, Bandung. Tak perlu tiket masuk untuk bisa melihat berbagai koleksi bersejarah di museum ini. Namun, alangkah baiknya kalau tetap memberikan dana sukarela untuk biaya perawatan museum ini.

36. Masjid Pusdai

wisata bandung masjid pusdai bandung
pusdai.or.id

Masjid Pusat Dakwah Islam (Pusdai) jadi salah satu destinasi wisata religi di Kota Kembang. Yang paling menarik perhatian dari Masjid Pusdai ini adalah bangunannya yang megah dan indah.

Masjid Pusdai yang memiliki desain interior mewah ini pun dilengkapi dengan berbagai macam fasilitas seperti gedung serbaguna, perpustakaan, ruang pengurus masjid, dan masih banyak lagi.

Yang paling menyenangkan dari Masjid Pusdai ini adalah tempatnya yang selalu diisi dengan kegiatan keagamaan seperti pengajian dan ceramah untuk siraman rohani. Nah, kalau sudah tak sabar ingin berwisata religi ke masjid ini datang saja langsung ke Jl. Diponegoro no.63, Bandung

37. Museum Pos Indonesia

wisata bandung museum pos indonesia
Instagram @nurazizahfitriyani

Untuk kamu yang sudah terbiasa menggunakan media sosial atau email untuk berkomunikasi, kayanya museum satu ini wajib untuk dikunjungi saat bertandang ke Bandung deh.

Pasalnya, di tempat ini kamu bisa mengetahui sejarah berjayanya pos dari masa ke masa. Berbagai koleksi yang berkaitan dengan pos Indonesia bisa kamu temukan di sini. Mulai dari sepeda tua yang jadi alat transportasi tukang pos, diorama pos keliling desa, koleksi prangko, dan masih banyak lainnya.

Berbagai spot yang ada di sana pun sudah dilengkapi dengan Audio Tourguide sehingga memudahkanmu untuk menyerap informasi tentang semua koleksi yang ada di sana.

Selain belajar, kamu pun bisa mengabadikan momenmu selama berada di Museum Pos Indonesia dengan berselfie ria. Karena bangunan yang masih dipertahankan nilai keasliannya, hasil fotomu pasti bakal jadi unik karena latar belakang yang apik dan klasik.

Kalau ingin ke tempat ini, datanglah ke Jl.Cilaki no. 73, Bandung. Museum ini buka pada hari Senin s.d. Sabtu dan tutup di hari Minggu atau Libur Nasional. Karena tak perlu membayar tiket masuk, destinasi liburan murah meriah ini tak boleh kamu lewatkan dong!

38. Kampoeng Tulip

wisata bandung
brobali.com

Salah satu tempat wisata Bandung yang pas dikunjungi oleh pecinta selfie ya Kampoeng Tulip ini. Sesuai dengan namanya yangmerupakan ikon dari Negeri Kincir Angin, tema yang diusung tempat ini adalah nuansa Belanda.

Walaupun tempatnya tak begitu luas, spot selfie yang ada di sana tersedia cukup banyak lho. Tak hanya itu, kamu juga bisa menyewa kostum berupa pakaian tradisional Belanda sebagai properti untuk berfoto.

Fasilitas lain seperti perahu dayung, perahu bebek, toilet, kantin, dan tempat ibadah tersedia juga di sini. Dijamin kamu akan betah berlama-lama liburan di Kampoeng Tulip ini.

Kampoeng Tulip ini lokasinya ada di Jl. Pasir Pogor Raya no. H17, Ciwastra, Bandung. Jangan lupa siapkan uang tiket masuk sebelum datang ke tempat ini. Harga tiket masuknya cukup murah kok, hanya Rp 6.000 di hari biasa dan Rp 9.000 di akhir pekan atau hari libur Nasional.

39. Gereja Katedral Bandung

wisata bandung Gereja Katedral Bandung
Instagram @explorebandung

Selain hunting tempat bagus untuk foto-foto, nggak ada salahnya kalau kamu datang ke salah satu tempat bersejarah di Kota Kembang seperti Gereja Katedral Bandung.

Ya, tempat ibadah umat Katolik ini memang terkenal dengan bangunan yang masih mempertahankan keasliannya. Karena berada di antara bangunan modern, Gereja Katedral Bandung ini bakal lebih mudah kamu temukan saat mencarinya.

Gaya arsitektur yang digunakan adalah model Neo-Gothic akhir. Tempat ibadah ini sudah ada sejak 1922. Jika sedang tak digunakan untuk acara keagamaan, para traveler bisa masuk ke dalam area gereja lalu melihat indah dan megahnya interior yang ada di dalamnya.

Selain berfoto, beberapa traveler ada yang sengaja datang untuk berdoa di gereja bersejarah ini. Kalau kamu tertarik untuk ke sana, datanglah ke Jl. Merdeka 12-14, Babakanciamis, Bandung.

40. Taman Super Hero

wisata bandung
Instagram @favehotelbraga

Taman Super Hero ini jadi salah satu destinasi ramah anak di Bandung. Taman tematik ini ramai dikunjungi saat sore hari atau di akhir pekan.

Di Taman Super Hero ini kamu bisa jumpai patung-patung pahlawan super seperti Gatot Kaca, Spiderman, Iron Man, Batman, dan masih banyak lagi. Tak hanya itu, tempat ini pun dilengkapi dengan fasilitas seperti perpustakaan, tempat makan, permainan anak, dan toilet portabel.

Pas banget deh kalau ajak anak, sepupu, atau keponakanmu yang masih kecil datang ke sini. Para traveler yang datang ke sana biasanya menghabiskan waktu mereka untuk berfoto-foto di lokasi berdirinya patung super hero, bersantai menikmati sore, dan berwisata kuliner.

Kalau kamu tertarik ingin datang ke sana, mampirlah ke Jl. Bengawan, Bandung. Tak perlu keluar biaya untuk membayar tiket masuk saat datang ke Taman Super Hero ini. Walau begitu, jangan lupa untuk tetap menjaga kebersihan dan keasrian taman tematik kebanggaan Kota Kembang ini, ya.

41. Farmhouse Lembang Bandung

wisata bandung farmhouse lembang bandung
Instagram @bandoengtour

Berfoto di rumah hobbit, bergaya ala gadis Eropa, melihat bagunan arsitektur Eropa hingga mencicipi susu lembang dan berbagai kuliner lainnya, bisa kamu rasakan di Farmhouse Lembang Bandung ini.

Farmhouse Lembang Bandung berada di jalan Raya Lembang No. 108, Gudangkahuripan, Lembang, kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

Bagi kamu yang mau ke sini dengan kendaraan pribadi dari Jakarta, kamu bisa melewati tol Cipularang dan keluar gerbang tol Pasteur, dari sini kamu bisa berbelok menuju jalan Sukajadi terus menuju jalan Dr.Setiabudhi, hingga melewati Universitas Pendidikan Indonesia (UPI). Tak jauh dari sini, kamu bisa menemukan Farmhouse Lembang Bandung.

Harga Tiket Masuk Farmhouse Lembang Bandung : Rp20.000/orang. Harga tikettersebut bisa ditukar dengan sosis goreng, susu murni dengan berbagai rasa seperti mocca, strawberry, vanilla, dan banana.

42. The Lodge Maribaya Bandung

wisata bandung
Instagram @Safaariella7

Pasti kamu sudah tak asing lagi dengan tempat wisata memacu adrenalin di The Lodge Maribaya.

Berada di sini, kamu bisa mencoba wahana berayun di atas awan (sky swing), bersepeda di atas seuntai tali yang berjalan di atas awan (Sky Bike), atau merasakan sensasi menginap di glamping atau glamour camping.

Untuk merasakan berbagai wahana di The Lodge Maribaya, kamu diwajibkan membayar biaya sekitar Rp10.000 – Rp20.000. Untuk tiket masuk dikenakan biaya Rp15.000 untuk weekday, sedangkan untuk weekend Rp25.000.

Gimana kamu ingin coba berbagai wahana di The Lodge Maribaya? Kamu bisa datang ke jalan Maribaya Timur km 6, Kampung Kosambi, Cibodas Lembang, Bandung Barat, Jawa Barat.

43. Taman Cikapayang

wisata bandung
Instagram @aderizkihrmwn

Taman Cikapayang, bisa jadi pilihan kamu, jika mencari tempat wisata yang aksesnya mudah dan murah meriah

Di Ruang Publik ini terdapat taman indah dengan kursi dan aliran air sungai Cikapayang yang bisa kamu gunakan untuk berendam kaki dan bermain air sejenak untuk menghilangkan penat.

Taman Sungai Cikapayang berada di dekat Taman Dewi Sartika, tepatnya di tepi Jalan Merdeka, sebelum Taman Vanda dan Balai Kota.

44. Upside Down World Bandung

wisata bandung
Instagram @upsidedownworldbandung

Upside Down World Bandung jadi salah satu tempat wisata unik yang ada di Bandung. Saat berada di sini, tentunya berselfie jadi salah satu agenda wajib.

Sesuai namanya Upside Down World, di sini kamu akan diajak merasakan sensasi berada di dunia yang serba terbalik.

Dapur, kamar tidur, ruang keluarga serta berbagai ruangan lainnya berada dalam posisi terbalik. Jadi saat berada di sini, siapkan pose terbaik kamu dengan background yang serba terbalik.

Museum unik ini berada di jalan H.Wasid No.31, Lebakgede, Coblong, kota Bandung, Jawa Barat.

Tak sulit kok untuk datang ke museum ini. Jika kamu naik angkutan umum, kamu bisa naik angkutan umum jurusan Ciccaheum – Ciroyom, atau bisa juga naik jurusan Riung Bandung – Dago, dan jurusan Panghegar – Dipatiukur.

Harga tiket masuk (HTM) ke Museum Upside Down World memang lumayan mahal, namun harga tersebut sebanding kok dengan foto kekinian yang kamu dapatkan. Untuk pengunjung anak-anak dikenakan biaya Rp50.000, sedangkan pengunjung dewasa Rp100.000.

45. Taman Cibeunying

wisata bandung
Instagram @isty_noor

Tak hanya ada Taman Cikapayang saja, tapi ada juga Taman Cibeunying Bandung.

Di taman ini kamu bisa berinteraksi dengan warga Bandung lainnya, karena beberapa komunitas sering berkumpul di taman ini. Beberapa jajanan kuliner khas Bandung juga bisa kamu cobain di sini sembari duduk santai di taman.

Taman ini berada di Jl. Taman Cibeunying Selatan, Cihapit, Bandung Wetan, kota Bandung, Jawa Barat.

46. Pesona Nirwana Waterpark

wisata bandung
Instagram @heriansyaherik

Butuh tempat wisata yang bersahabat untuk anak-anak? Mungkin, Pesona Nirwana Waterpark bisa jadi pilihan yang tepat.

Beberapa fasilitas Pesona Nirwana Waterpark tersedia di sini, mulai dari kolam air arus (lazy river), kolam bermain untuk anak-anak (Kiddy Pool), luncuran air dengan beragam tipe dan ukuran (Water Slider) dan kolam renang hangat untuk relaksasi tubuh (Jacuzzi).

Untuk merasakan keseruan bermain air di Pesona Nirwana Waterpark, kamu hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp40.000/orang dan datang langsung ke Pesona Nirwana Waterpark berada di kampung Legok Jeungjing, Desa Panyirapan, kecamatan Soreang, kabupaten Bandung.

Jika kamu dari arah Bandung, kamu bisa keluar pintu tol Buah Batu. Lalu mengikuti rute jalan melalui Bojongsoang, Dayeuh Kolot, Banjaran, hingga menuju Soreang dan Panyirepan.

47. Taman Ganesha

wisata bandung
wikyrjaf.blogspot.co.id

Liburan ke tempat wisata yang indah, bisa kok enggak pakai biaya tiket masuk. Caranya adalah dengan datang ke Taman Ganesha.

Taman Ganesha memang jadi lokasi yang tepat untuk kamu yang ingin melepas penat tapi tak ingin membuat kantong jebol.

Tak hanya bisa duduk-duduk atau berkeliling sambil melihat keindahan taman, namun kamu bisa mencoba aktivitas wisata seperti berkuda.

Penasaran bagaimana keindahan Taman Ganesha ini? Langsung saja datang ke jalan Ganesha Bandung, tepatnya berada di depan kampus Institut Teknologi Bandung.

Biar enggak kesasar, kamu bisa naik angkutan umum jurusan St.Hall – Dagodari dari stasiun Bandung. Lalu turundi depan Rumah Sakit Boromeus, enggak jauh dari sini kamu bisa langsung melihat Taman Ganesha.

48. Taman Maluku

wisata bandung
Instagram @infobdg

Jika berbicara Taman Maluku pasti kamu langsung ingat Patung Verbraak. Patung HC Verbraak ini memang telah menjadi salah satu ikon di taman maluku.

Taman ini berada di jalan Ambon, Bandung Wetan, Cibeunying, Bandung, Jawa Barat. Tempat wisata ini berada kurang dari 1 km dari Taman Lalu Lintas, Bandung Electronic Center, Bandung Indah Plaza, Planet Dago, dan Plaza Dago. Jadi sesudah berkunjung ke Taman Maluku, kamu juga bisa berkunjung ke tempat wisata tadi.

49. Teras Cihampelas

wisata bandung
Instagram @ridwankamil

Menapaki keindahan kota Bandung, sambil berburu kuliner dan sesekali berbelanja adalah konsep yang coba dihadirkan di Teras Cihampelas atau yang lebih dikenal dengan nama Skywalk Cihampelas Bandung.

Teras Cihampelas bisa diukur dari lokasi RS Advent Bandung hingga Cihampelas Walk. Jarak ini rencananya akan diperpanjang hingga sampai jalan Pasupati Bandung lho, jadi bisa banget nih ajak sang kekasih kencan di sini.

Saat malam hari tempat ini lebih keren lagi, karena kamu bisa melihat pemandangan dan kerlap kerlip lampu kota Bandung sambil menikmati jajanan murah yang disajikan dari berbagai kios-kios pedagang kaki lima. Yakin enggak mau ajak pacar ke sini?

50. Dago Dream Park

Jika kamu liburan ke Bandung bersama anak-anak, maka salah satu pilihan yang tepat adalah Dago Dream Park.

Dago Dream Park adalah wahana rekreasi dengan pemandangan alam yang masih asri dan sejuk.

Berbagai warna bermain mulai dari berkuda, naik perahu kora, flying fox, bersepeda, memancing, hand boat, bermain di labirin, serta wahana bermain lainnya bisa kamu rasakan di Dago Dream Park.

Harga untuk mencoba setiap wahana bermain di Dago Dream Park sekitar Rp20.000 – Rp40.000.

Dago Dream Park berlokasi di jalan Dago Giri KM 2.2, Mekarwangi, Lembang, kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40135. Tempat wisata di Bandung ini buka setiap hari dari jam 09.00 – 18.00 WIB dengan harga tiket masuk (HTM) sebesar Rp20.000, jika lagi ada promo harga menjadi Rp15.000.

The post 50 Wisata Bandung yang Ngangenin Pisan appeared first on Reservasi Travel Blog.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 2763

Trending Articles