Quantcast
Channel: Reservasi Travel Blog
Viewing all articles
Browse latest Browse all 2763

41 Istilah Pendakian yang Wajib Diketahui Pendaki Pemula

$
0
0
istilah pendakian

Travel Blog Reservasi – Kamu punya gebetan yang suka mendaki gunung atau kamu masih pemula dan baru ingin mulai mendaki gunung?

Kenalan yuk, dengan istilah pendakian ini agar obrolan kamu sama sang gebetan semakin akrab dan tentunya akan berguna ketika kamu mendaki. Tapi sebelum mendaki gunung ketahui dahulu informasi gunung Indonesia yang tutup tahun 2017.

istilah pendakian
Peralatan pendakian (shutterstock.com)

41 Istilah Pendakian

Berdasarkan informasi dari berbagai sumber yang dilansir tim Reservasi.com (6/4/17). Inilah 41 istilah dalam pendakian. Pendaki gunung pemula harus tahu istilah-istilah berikut ini.

  1. Simaksi : Surat Izin Masuk Kawasan Konservasi
  2. Logistik : persediaan bahan makanan
  3. Mountaineering adalah kegiatan mendaki gunung dan menyusuri hutan dengan menerapkan materi-materi yang dibutuhkan selama pendakian.
  4. Treking : perjalanan panjang dengan berjalan kaki
  5. Ekspedisi : perjalanan yang dilakukan untuk mencapai tujuan tertentu
  6. Keril : ransel gunung berukuran besar.
  7. Daypack : ransel gunung yang berukuran kecil.
  8. Rock : istilah rock digunakan untuk menandakan adanya batu yang meluncur dari atas. Jadi ketika ada pendaki berteriak “Rock! Rock! Segeralah mencari posisi yang aman.
  9. Tik-tok : naik turun gunung dalam sehari
  10. Crampon : logam yang ditempelkan di telapak sepatu guna mendaki gunung es.
  11. Harness : Pengikat tubuh dari pita webbing yang berfungsi untuk menyelamatkan pemanjat tebing yang jatuh dari kemungkinan cedera parah.
  12. Gaiter : pelindung sepatu dan kaki yang berfungsi untuk menjaga sepatu dari masuknya kerikil, batu, debu, lumpur.
  13. Trekking Pole: tongkat hiking yang terbuat dari bahan alumunium.
  14. Buff: masker atau slayer serbaguna yang bisa dijadikan masker, penutup kepala dan sebagainya.
  15. Taslan: bahan yang tergolong anti air yang sering digunakan sebagai bahan jaket.
  16. Goretex: Salah satu bahan jaket yang paling kuat dan anti air.
  17. Polar: bahan jaket dengan lapisan serat seperti kapas.
  18. Sleeping Bag: kantong tidur yang biasanya terdapat penutup kepalanya juga.
  19. Tali Prusik: tali kecil berukuran 3-6 mm, memiliki banyak fungsi.
  20. Flysheet : tenda pendukung yang biasanya digunakan sebagai penutup bagian atas tenda.
  21. Frame: rangka pada tenda
  22. Nesting: panci untuk memasak
  23. Opsi : operasi bersih-bersih gunung
  24. Ranger : penjaga taman nasional
  25. Porter: pemandu perjalanan sekaligus orang membantu membawa barang.
  26. Bonus: trek tanpa tanjakan
  27. Shelter: tempat istirahat yang biasanya bisa digunakan untuk tempat bermalam.
  28. Pos : tempat singgah atau lokasi istirahat sementara.
  29. Double M : sebutan untuk Gunung Merapi dan Merbabu.
  30. Triple S: sebutan untuk Gunung Sindoro, Sumbing, dan Slamet.
  31. Survival : bertahan hidup dalam kondisi tak menentu.
  32. Hiking: berjalan kaki di alam bebas.
  33. Head Lamp: lampu atau senter yang bisa diletakkan di kepala.
  34. Survivor : orang yang bertahan hidup
  35. Survival : bertahan hidup
  36. Hipo : Hipo termasuk singkatan dari hipotermia. Hipotermia adalah suatu kondisi di mana mekanisme tubuh untuk pengaturan suhu kesulitan mengatasi tekanan suhu dingin.
  37. Bivak : sebuah tenda sederhana yang digunakan sebagai tempat istirahat sementara saat mendaki gunung.
  38. Leader : seorang pemimpin dalam rombongan pendakian
  39. Sweeper : biasanya berada di posisi paling belakang dalam rombongan. Tugas sweeper biasanya bertugas untuk memastikan bahwa tak ada barang pendaki maupun pendaki yang tertinggal dalam rombongan.
  40. SAR (Search and Rescue) : Kegiatan kemanusiaan untuk mencari dan memberikan pertolongan kepada manusia yang dikhawatirkan hilang atau menghadapi bahaya dalam musibah-musibah seperti pelayaran, penerbangan, dan bencana.
  41. Ranjau : biasanya mengacu pada kotoran manusia.

Nah, sudah tahu kan sekarang dengan istilah-istilah pendakian ini, kalau kamu tahu istilah pendakian yang belum ada di sini, langsung tambahkan pada kolom komentar di bawah ya!

Butuh tiket pesawat dan hotel dengan harga terbaik? Dapatkan di Reservasi.com

The post 41 Istilah Pendakian yang Wajib Diketahui Pendaki Pemula appeared first on Reservasi Travel Blog.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 2763

Trending Articles