Quantcast
Channel: Reservasi Travel Blog
Viewing all articles
Browse latest Browse all 2763

Cafe Tiga Tjeret, Angkringan Kekinian yang Bikin Betah Nongkrong

$
0
0
Cafe Tiga Tjeret

Travel Blog Reservasi – Siapa sih yang tak tahu angkringan? Tempat makan sederhana yang biasanya ada di sepanjang jalan kawasan wisata Kota Solo dan Yogyakarta ini memang selalu jadi pilihan untuk berkuliner ria.

Selain karena harga makanannya yang murah, nuansa Jawa yang sederhana bakal sangat terasa saat kamu makan di angkringan.

Menu-menu yang dijual di angkringan biasanya berupa nasi kucing, gorengan, sate usus, sate telur puyuh, sate ati ampela, wedang jahe, kopi joss, teh, dan masih banyak lagi. Para tamu pun bisa bebas duduk lesehan saat menikmati makanan dan minuman ala kampung ini.

Sekarang sudah banyak lho restoran atau cafe yang mengusung tema angkringan dengan balutan unsur modern. Salah satu yang tak boleh kamu lewatkan adalah Cafe Tiga Tjeret di Solo. Tempat makan ini bisa dibilang sebagai pelopornya cafe dengan konsep angkringan yang menyediakan kuliner Solo.

Ingin tahu lebih banyak tentang Cafe Tiga Tjeret yang unik ini? Yuk simak ulasan berikut ini seperti yang dirangkum dari berbagai sumber oleh Reservasi.com, Rabu (26/04/2017).

Cafe Tiga Tjeret, Angkringan Kekinian

Bisa dibilang kalau Cafe Tiga Tjeret ini adalah tempat makan angkringan kekinian. Walau menu-menunya yang sama seperti seperti angkringan pada umumnya, pengelola tetap memodifikasinya sedemikian rupa agar tetap tak kalah dengan tempat modern lain.

A post shared by Gandhi Andri (@gandhi.andri) on


Berbagai rasa nasi kucing bisa kamu pilih. Mulai dari nasi oseng tempe, nasi terik daging, nasi sapi lada hitam, hingga nasi bandeng. Uniknya lagi, sate-sate yang ada di sana pun lebih banyak varian. Pastinya bisa lebih memuaskan hasrat kulineranmu kan?

Eits, nggak sampai di situ saja. Nuansa modern di Cafe Tiga Tjeret ini bisa kamu temukan pada tatanan interiornya. Berbagai ornamen unik jadi penghias di cafe ini. Semua hiasan tersebut berhasil membuat tempat makan ini terlihat sangat artistik dan instagramable.

A post shared by THE THORNBERRY (@dekpuss) on


Suasana nongkorong di angkringan kekinian pun makin terasa hangat karena hadirnya pertunjukan musik di panggung. Kamu bahkan bisa request lagu favoritmu dinyanyikan oleh pemain band di sana. Fasilitas free wifi yang disediakan juga bakal membuat siapapun merasa betah berlama-lama di Cafe Tiga Tjeret ini.

  • Alamat Cafe Tiga Tjeret : Jl Ronggowarsito No 97, Banjarsari, Surakarta.
  • Jam buka : 11.00 s.d. 01.00 WIB

Sudah siap liburan dan kulineran di cafe unik ini? Jangan lupa beli tiket pesawat dan booking hotel di Reservasi.com. Tersedia diskon hingga Rp 1juta setiap harinya di sini, lho!

The post Cafe Tiga Tjeret, Angkringan Kekinian yang Bikin Betah Nongkrong appeared first on Reservasi Travel Blog.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 2763

Trending Articles