Quantcast
Channel: Reservasi Travel Blog
Viewing all articles
Browse latest Browse all 2763

Kue Ulat Sutra, Kue Kering Lebaran Unik yang Viral di Instagram

$
0
0

Travel Blog ReservasiLebaran sudah di depan mata nih! Apa saja yang sudah kamu siapkan untuk menyambut hari raya umat Muslim di seluruh dunia ini?

Biasanya, seminggu sebelum Idul Fitri orang Indonesia akan sibuk mempersiapkan kue kering Lebaran seperti nastar, kastengel, atau putri salju. Ketiga varian kue ini sudah pasti akan tersedia selama Lebaran berlangsung.

Bosan juga kalau menu kue Lebaran yang kamu punya itu-itu saja. Nah, supaya makin banyak varian kue yang kamu miliki, coba juga deh beli atau bikin kue ulat sutra yang lucu dan menggemaskan.

Baca 9 Tips Wisata Bersama Keluarga Setelah Lebaran

A post shared by cii cii angie (@angie_pratiwi) on


Kue kering Lebaran unik tersebut memang sedang viral di sosial media khususnya instagram. Pasalnya, bentuknya yang imut memang benar-benar menyerupai ulat sutra sungguhan.

Nggak perlu merasa geli atau jijik melihat kue kering Lebaran unik ini. Sebab, kuliner satu ini dibuat dari bahan-bahan khusus roti kok.

A post shared by Misstika (@theycaa) on

Cara Membuat Kue Ulat Sutra, si Kue Kering Lebaran Unik


Yang membuat kue ulat sutra ini jadi viral di sosial media ternyata nggak cuma karena bentuknya yang lucu. Cara membuatnya pun termasuk mudah. Yuk, praktik langsung di rumah!

Bahan :

  • 200 gr maizena
  • 125 gr mentega
  • 80 ml susu kental manis rasa vanila
  • Pasta pandan secukupnya
  • Choco chips secukupnya

Cara membuat :

  1. Campur mentega dan susu kental manis kemudian aduk hingga rata.
  2. Masukan maizena dan aduk hingga adonan menjadi kalis.
  3. Masukan sekitar dua tetes pasta pandan kemudian aduk rata.
  4. Bagi adonan untuk dibentuk. Sebaiknya, tiap adonan punya berat yang sama yaitu 5 gram agar mengembang pas saat dioven.
  5. Diamkan selama kurang lebih 1 jam agar lebih mudah dibentuk.
  6. Bentuk adonan menjadi lonjong.
  7. Supaya ada kerat yang bisa membuatnya semakin mirip dengan ulat kamu bisa gunakan garpu atau sisir baru.
  8. Tempelkan choco chips di bagian ujung adonan sebagai mata ulat.
  9. Panggang selama 20 s.d. 25 menit di oven bersuhu 130 derajat Celcius.
  10. Kue kering Lebaran unik siap dihidangkan.

Nah, mudah kan membuatnya? Pemberian pasta pandan di kue ulat sutra ini sebenarnya optional saja. Kamu bisa kok membuatnya jadi versi kue ulat sutra putih.

Baca Bukan di Luar Negeri, Ini 7 Tempat Wisata Hits di Jawa Timur untuk Libur Lebaran

A post shared by Ning Tyas (@aningyas) on

Kalau sudah selesai mempersiapkan kue Lebaran, jangan lupa juga persiapkan tiket pesawat untuk mudik di Idul Fitri nanti. Cek selalu Reservasi.com, banyak promo menarik di sana yang pasti bikin momen spesial di hari yang suci bareng keluarga makin terasa istimewa.

The post Kue Ulat Sutra, Kue Kering Lebaran Unik yang Viral di Instagram appeared first on Reservasi Travel Blog.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 2763

Trending Articles