Quantcast
Channel: Reservasi Travel Blog
Viewing all articles
Browse latest Browse all 2763

5 Rahasia Mendapatkan Hotel Murah Saat Traveling

$
0
0

Travel Blog Reservasi – Keberadaan hotel yang sangat membantu backpacker maupun traveler saat berwisata ke sebuah negara atau tujuan. Hotel bukan hanya juga membantu para traveler namun juga memberikan kemudahan bagi para pebisnis saat melakukan kunjungan ke kota lain.

Namun ada beberapa rahasia mendapatkan hotel murah yang hanya diketahui oleh karyawan mereka masing-masing. Rahasia ini sebetulnya patut untuk diketahui oleh traveler maupun Backpacker. Berikut ulasannya seperti dirangkum dari Gobankingrates (26/11).

1. Booking lebih awal

Ada waktu terbaik untuk melakukan booking hotel lebih awal untuk membantu kamu mendapatkan harga hotel terbaik sehingga bisa meminimalisasi biaya penginapan.

Menurut Expedia kamu bisa mendapatkan harga hotel terbaik dengan melakukan reservasi antara 14 hari atau 21 hari sebelum kamu menginap.

Tak berbeda jauh dengan melakukan pemesanan tiket pesawat. Disarankan untuk memilih tujuan penerbangan 90 hari sebelum keberangkatan.

Namun jika kamu lupa untuk melakukan booking lebih awal setidaknya kamu bisa melakukan reservasi hotel seminggu sebelum hari kamu menginap untuk mendapatkan harga terbaik. Jika kamu melakukan reservasi yang berdekatan waktunya biasanya kamu akan sulit untuk mendapatkan harga terbaik bahkan bisa saja kehabisan kamar.

2. Last Minutes Booking

Sebaliknya jika kamu memiliki banyak waktu luang, kamu bisa menunggu untuk booking hotel pada saat-saat terakhir. Biasanya mendekati waktu check-in, sehingga ingatkan akan mendapatkan harga hotel terbaik.

Namun cara ini memang memiliki banyak risiko salah satunya adalah kehabisan kamar sehingga kamu harus mengalihkan ke hotel lain yang belum tentu memiliki fasilitas yang sama dengan yang Hotel kamu inginkan sebelumnya.

3. Menginap di Hari Minggu

Jika kamu ingin mendapatkan potongan harga dan diskon menginap salah satu waktu terbaik untuk mendapatkan harga yang kamu inginkan di bawah harga normal adalah memilih hari yang tepat.

Biasanya kamar hotel akan penuh pada hari Sabtu menjelang hari Minggu. Sebaliknya pada hari Minggu hunian di hotel justru langsung merosot tajam karena biasanya pada saat itu wisatawan bersiap untuk meninggalkan hotel menyambut hari pertama kerja pada esok harinya.

Itulah waktu terbaik untuk mendapatkan harga hotel dengan potongan harga atau diskon itu menginap pada hari Minggu. Meskipun memang tidak lumrah untuk dipilih namun cara ini sangat efektif bagi para Backpacker yang terbebas dengan hari kerja.

Cara seperti ini juga bisa kamu lakukan jika kamu memiliki cuti dan memutuskan untuk travelling ke luar kota atau ke luar negeri. Kamu bisa memulai menginap mulai dari hari Minggu untuk mendapatkan harga hotel terbaik.

rahasia mendapatkan hotel murah
shutterstock

4. Staycation di Hotel Tengah Kota

Hotel-hotel yang terdekat dengan pusat bisnis biasanya akan mengalami penurunan kunjungan pada saat weekend. Sebaliknya hotel-hotel yang berada dekat dengan tempat wisata akan mengalami peningkatan kunjungan.

Pada saat itulah waktu yang tepat untuk menginap di beberapa hotel yang kerap kali dijadikan sebagai tempat menginap para pebisnis. Hotel-hotel cenderung ramai pada saat weekday dan cenderung kosong pada saat weekend.

Jika kamu jeli kamu bisa melakukan riset terlebih dahulu atau bertanya kepada komunitas traveler dan warga lokal yang mengetahui hotel-hotel yang kerap dijadikan tempat menginap para pebisnis.

Biasanya hotel-hotel seperti ini akan memberikan potongan harga hingga 50% pada saat weekend. Tawaran yang menarik bukan?

5. Cari Hotel di kota Satelit

Kota satelit merupakan kota penyangga misalnya beberapa kota satelit di sekitar Jakarta seperti Bekasi, Bogor dan Tangerang. Jika kamu ingin mendapatkan harga terbaik salah satu caranya adalah dengan mencari hotel terdekat di kota satelit.

Hotel-hotel di pinggiran kota ini biasanya memberikan harga relatif lebih murah dibandingkan dengan Hotel yang berada di tengah kota.

Hotel ini juga paling banyak dicari oleh para backpacker terutama mereka yang kerap kali traveling ke luar negeri seperti kota-kota modern yang terkenal biaya hidupnya mahal contohnya Tokyo dan London.

Daripada menghabiskan biaya penginapan untuk berada di tengah kota Tokyo atau London, lebih baik kamu mencari hotel di pinggiran kota yang masih bisa dijangkau dengan transportasi umum.

Baca tips menarik lainnya dari Reservasi.com

(Visited 23 times, 23 visits today)

The post 5 Rahasia Mendapatkan Hotel Murah Saat Traveling appeared first on Reservasi Travel Blog.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 2763

Trending Articles