Travel Blog Reservasi – Bandara adalah tempat pertama yang kamu lihat ketika berkunjung ke suatu negara. Selain jadi tempat transit, naik turun penumpang, atau bongkar muat barang, masih banyak hal menarik yang bisa kamu temukan di sana.
Kamu harus mengetahui beberapa rahasia di dunia berikut ini. Sebab, ini bakal sangat membantu kamu ketika berlibur ke luar negeri.
Baca Spot Instagramable di Terminal 4 Bandara Changi Singapura
1. Hong Kong International Airport
Rahasia di bandara dunia yang pertama ada di Hong Kong International Airport. Perlu kamu ketahui, pada saat-saat tertentu kamu bisa menemukan pameran gratis di sana.
Namun, yang jadi daya tarik utama dari bandara ini tentu saja UI IMAX Theatre-nya. Ini merupakan bioskop dengan layar terbesar di Hong Kong. Kapasitas penontonnya pun bisa mencapai 350 kursi. Film yang ditampilkan ada yang 2D dan 3D.
Jadi, ketika berada di sana pastikan gunakan fasilitas ini ya.
2. Changi International Airport
Sebagai bandara terbaik di dunia, pasti ada banyak banget fasilitas menarik yang bisa kamu temukan di sana. Namun, yang sudah jadi rahasia umum tentu saja kehadiran taman-taman yang unik. Mulai dari taman kupu-kupu, taman bunga matahari, taman kaktus, hingga taman anggrek bisa kamu temukan di sana.
Selain taman, ada pula kolam renang rooftop yang menawarkan panorama Singapura yang cantik dan eksotis.
Tempat-tempat tersebut pasti selalu ramai didatangi pengunjung. Ada yang datang untuk melepas penat saat transit. Banyak pula yang sengaja ke sana untuk berfoto-foto.
3. Incheon International Airport
Rahasia di bandara dunia selanjutnya bisa kamu temukan di Incheon International Airport. Banyak yang nggak sadar kalau bandar udara ini selalu menawarkan hiburan menarik bagi para traveler yang ada di sana.
Ketika berada di Bandara kebanggaan warga Korea Selatan ini kamu bisa melihat pertunjukan tradisional khas Negeri Gingseng yang memukau. Mulai dari musik, ritual adat, hingga pembuatan kerajinan tangan ada semua di sana. Yang perlu kamu ingat, fasilitas ini dapat dinikmati secara gratis lho.
4. Schipol Airport
Schipol Airport di Amsterdam menawarkan hal menarik untuk kamu yang punya hobi membaca. Rahasia di bandara dunia ini adalah sebuah perpustakaan besar yang menawarkan ribuan buku serta ruangan baca yang nyaman.
Sempatkan waktu sejenak untuk membaca di perpustakaan ini kalau kamu menginjakan kaki di Schipol Airport!
5. Vancouver International Airport
Perlu kamu ketahui. Vancouver International Airport juga selalu masuk daftar bandara terbaik di dunia lho. Saat berada di sana, kamu bisa melihat karya seni yang terinspirasi dari budaya leluhur mereka. Salah satu yang terbaik adalah sebuah patung kano yang memiliki lebar hingga 36 kaki.
Namun, yang paling mengesankan di antara itu semua adalah hadirnya akurium raksasa yang bisa menampung air hingga 114.000 liter. Akurium ini berada di atrium terminal Internasional.
Dapat dikatakan kalau akuarium tersebut adalah sebuah miniatur kehidupan laut di kawasan Kolombia.
Setelah mengetahui rahasia di bandara dunia ini, kamu tentu merasa sangat terbantu kan? Nggak perlu bingung menghabiskan waktu ketika transit atau menunggu keberangkatan. Kamu bisa menikmati berbagai fasilitas menarik yang ada di bandar udara tersebut.
The post Ini 5 Rahasia di Bandara Dunia yang Harus Diketahui Traveler appeared first on Reservasi Travel Blog.