
Travel Blog Reservasi – Kawasan pendakian gunung di kawasan Dieng, Jawa Tengah masih menjadi pesona yang menjanjikan. Apalagi Agustus 2016 mendatang akan diselenggarakan Dieng Culture Festival 2016 yang akan memberikan kalian berberbagai pilihan hiburan seperti Jazz Atas Awan, Pesta Lampion, hingga festival budaya Ruwat Rambut Gembel yang salah satu magnet wisatawan asing.
Ritual memotong rambut gimbal anak-anak sekitar Diang sudah menjadi tradisi turun menurun yang masih dilestarikan. Tradisi tersebut dipercaya akan memberikan panjang umur serta rejeki yang banyak bagi anak-anak mereka.