Quantcast
Channel: Reservasi Travel Blog
Viewing all articles
Browse latest Browse all 2763

5 Resto Unik di Bogor, Ada yang Terapung di Atas Danau Lho!

$
0
0
danau di bogor

Travel Blog Reservasi – Meski hanya berjarak satu jam perjalanan dari Jakarta, suasana Kota Bogor terasa begitu berbeda. Hawa sejuknya bikin nyaman dan lapar terus! Makanya wisata kuliner menjadi aktivitas wajib jika berlibur ke Bogor.

Baca juga: Menjelajah Gunung Batu Jonggol Bogor, Trek Seru Buat Pendaki Pemula

Nggak cuma sekadar enak, tempat makannya pun unik-unik lho. Ada restoran di tengah danau hingga terapung di atas air. Penasaran? Yuk, catat lokasinya!

The Lake House

Resto kekinian dengan desain mewah nan elegan ini punya spot menarik di tengah kolam. The Lake House beberapa waktu terakhir sedang viral di Instagram. Apalagi area tengah kolam, banyak pengunjung mengincar spot ini untuk mendapat latar foto yang apik.

The Lake Resto berlokasi di Pesona Alam Resort, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor. Jam operasionalnya buka dari pukul 10 pagi sampai 10 malam.

Momomilk Barn

Doyan banget minum susu? Resto dengan konsep ala peternakan sapi Amerika ini cocok buat kamu. Momomilk Barn berlokasi di Jalan Kantor Pos, kawasan Pajajaran. Harga makanan dan minumannya cukup ramah di kantong, mulai Rp 10 ribuan saja sudah bisa menikmati segelas susu segar.

Resto ini buka dari jam 10 pagi hingga 10 malam. Ada beberapa area dengan tema berbeda, dijamin seru buat kulineran sambil berfoto ria.

Nicole’s Kitchen & Lounge

Resto cantik di Kampung Brasco Cipanas ini wajib banget kamu kunjungi. Interior dominan putih dihiasi sofa dengan bantal warna-warni. Sebagian dindingnya berupa kaca, jadi pengunjung bisa langsung memandang indahnya alam di luar sana.

Nicole’s Kitchen & Lounge menawarkan ragam pilihan menu western dari harga Rp 20 ribuan sampai yang termahal Rp 350 ribu.

Rumah Air

Menikmati masakan Sunda paling mantap sambil lesehan dalam saung di atas danau. Konsep ini yang ditawarkan Rumah Air, rekomendasi resto buat makan bareng keluarga di akhir pekan.

Selain kulineran, di sini juga terdapat arena bermain seperti becak air, kolam koi dan area outbond.

Ah Poong Food Court

Nggak perlu ke Kalimantan untuk mengunjungi pasar apung. Di Sentul City ada Ah Poong Food Court yang merupakan pasar kuliner terapung di atas sungai. Untuk sampai ke sana, pengunjung harus menyeberangi jembatan gantung yang tersedia. Seru banget kan?

Tempat makan dengan konsep unik seperti ini cocok banget buat wisata singkat di akhir pekan.

The post 5 Resto Unik di Bogor, Ada yang Terapung di Atas Danau Lho! appeared first on Reservasi Travel Blog.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 2763

Trending Articles