
Travel Blog Reservasi – Candi Muarojambi ini merupakan salah satu tempat melihat proses gerhana matahari total beberapa waktu silam. Candi yang dipercaya merupakan pusat penyebaran agama Budha di luar pulau Jawa ini diyakini dibangun pada masa kerajaan Sriwijaya dan kerajaan Melayu pada masa lalu. Meskipun tidak sepopuler candi Borobudur di Magelang, Jawa Tengah, Candi Muarojambi kini sudah sedikit demi sedikit mulai ramai dikunjungi wisatawan pada akhir pekan.
Situs purbakala yang dilindungi ini, membentang sepanjang kurang lebih 7,5 kilometer di sisi sungai Batanghari dari barat hingga ke timur.