
Travel Blog Reservasi – Kolam renang seluas 6,3 hektar ini diklaim sebagai kolam renang terbesar se Asia Tenggara. Desainnya pun tidak dibuat seperti kolam renang biasanya namun mirip seperti lanskap di tepi pantai dengan tepian yang landai.
Kolam renang ini bernama kolam renang Treasure Bay yang terletak di Lagoi, Pulau Bintan, Provinsi Kepulauan Riau. Kalian bisa menuju ke Kepulauan Riau dengan menggunakan tiket promo pesawat terbang menuju Bandara Internasional Haji Fisabilillah, Tanjung Pinang.