Quantcast
Channel: Reservasi Travel Blog
Viewing all articles
Browse latest Browse all 2763

Ini Dia Alasan Kenapa Kamu Harus Liburan di Tengah Sibuknya Bekerja

$
0
0
shutterstock_396804715

Travel Blog Reservasi – Banyak yang menginginkan liburan tapi selalu tertunda dikarenakan sibuknya dalam bekerja. Tapi, justru kamu harus menyempatkan diri untuk pergi berlibur dan bersantai sejenak dari rutinitas kamu sehari-hari. Selain membuat pikiran kamu terasa lebih tenang, kamu juga akan mendapatkan banyak inspirasi  selepas berlibur.

Mungkin untuk sebagian orang, liburan adalah hal yang wajib dan sangat mudah untuk dilakukan, tapi lain halnya dengan beberapa orang yang selalu disibukkan dengan kerjaan yang menumpuk bahkan tidak jarang yang dikejar deadline. Terkadang karena terlalu sibuknya bekerja, banyak yang menyepelekan untuk pergi berlibur.

Liburan adalah hal yang sangat wajib untuk setiap orang. Selain itu banyak sekali hal positif yang bisa kamu dapat dari liburan, bukan hanya kesenangan batin saja tapi ada hal lain juga yang harus kamu ketahui.

Berikut alasan kenapa kamu harus tetapi liburan walaupun kamu sedang sibuk.

1. Supaya tidak stress

liburan reservasi 1
Sehari-hari kamu hanya menghabiskan waktu di depan meja kerja. Mungkin kamu akan pergi keluar untuk makan siang, tetapi kalau kamu hanya berdiam diri itu tidak bagus untuk kesehatan kamu.

Menurut hasil penelitian dari Journal Applied Research in Quality of Life, menyebutkan bahwa “Rasa bahagia yang senang liburan akan meningkat tajam dibandingkan mereka yang tidak liburan”. So, kamu itu butuh liburan, walaupun jadwal kamu sangat padat.

Mintalah cuti sehari untuk menenangkan pikiran kamu, tidak perlu jauh-jauh keluar negeri atau ke luar kota. Kamu bisa mengunjungi beberapa tempat yang bagus di sekitaran tempat kamu tinggal.

2. Bikin awet muda

reservasi4

Menurut penelitian dari The Global Commission on Aging and Transamerica Center di Amerika Serikat, berlibur bisa membuat kita lebih awet muda, Lho!

Tidak hanya itu saja, pada saat berlibur juga bisa membantu kamu semakin sehat karena semua rasa stress kamu hilang seketika dan rasa senang dalam tubuh pun meningkat.

Coba kamu intip 10 blogger traveller ini, mereka tampak sangat bahagia dan awet muda bukan?

3. Membuat otak semakin kreatif!

liburan reservasi 3

Hal ketiga ini juga menjadi alasan yang penting mengapa kita semua butuh liburan. Selain bisa bersenang-senang, liburan juga hal jitu yang membantu meningkatkan daya kerja otak kita supaya menjadi semakin kreatif.

Kebayang dong, kamu menghabiskan 8 jam di depan meja kerja dengan lingkungan yang sama dalam setiap harinya dan tentunya akan merasa sangat bosan.

Nah, lain halnya jika kamu sedang berlibur, kamu akan bertemu banyak orang dan melihat tempat-tempat asing bahkan baru di sekitar kamu.

Supaya otak kamu tetap kreatif, setidaknya habiskan 1 kali dalam sebulan untuk berlibur. Atau kamu bisa berlibur sambil bekerja dan minta izin untuk remote kerjaan kamu dari rumah atau

4. Menjadi lebih bahagia

reservasi2
Jangankan untuk berlibur, sebelum berangkat liburan saja kita sudah merasa bahagia. Menurut ilmuwan asal Belanda “Mempersiapkan perjalanan liburan saja sudah menaikan level kebahagiaan seseorang”. Tuh, apalagi kalau kamu langsung melakukan perjalanan untuk berlibur?

(Baca Juga 6 Alasan Mengapa Wanita Butuh Liburan Sendiri)

5. Meningkatkan Produktivitas kerja

reservasi5
Berbagai macam penelitian menunjukan bahwa jika mengambil cuti untuk berlibur juga sangat bermanfaat untuk mengurangi rasa stress dalam bekerja. Sama seperti beberapa hal yang tertera di atas, berlibur juga mampu meningkatkan produktivitas bekerja.

Bagaimana? Sekarang sudah tidak ada alasan lagi kan untuk menunda liburan kamu?

The post Ini Dia Alasan Kenapa Kamu Harus Liburan di Tengah Sibuknya Bekerja appeared first on Reservasi Travel Blog.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 2763

Trending Articles