
Travel Blog Reservasi – Punya uang tapi sulit menentukan tujuan wisata biasa menjadi salah satu penyebab stres ketika merencanakan traveling. Selain itu minimnya informasi tempat wisata baru menjadikan kamu tidak punya banyak pilihan tempat wisata.
Padahal dengan kemudahan dunia online seperti sekarang ini, ide traveling dan merencanakan traveling semudah bermain sosial media. Percaya deh, merencanakan traveling itu mudah kok. Simak dulu 7 tips hindari stres ketika merencanakan traveling berikut uni.
Baca juga 5 Event Besar Menarik di Indonesia Ini Wajib Kamu Datangi
1. Cari Ide Destinasi Lewat Sosial Media dan Travel Blog
Ngapain pusing mikirin destinasi wisata. Punya uang tapi enggak punya waktu buat merencanakan traveling tetap bisa traveling dengan lancar kok. Banyak ide traveling lewat Instagram. Bahkan kamu bisa dapetin pengalaman traveling dari para travel blogger.
2. Buat Itinerary dengan Ringkas dan Sederhana
Bikin list tujuan wisata yang ingin kamu kunjungi selama setahun ke depan. Bahkan untuk itinerary saja juga bisa kamu catat menggunakan ponsel kamu kok. Garis besarnya aja, toh kamu bukan tour leader ini juga. Yang penting kamu paham apa yang kamu rencanakan di dalam kepala sebelumnya.
3. Gunakan Fasilitas Online Selama Traveling
Traveling kini semakin mudah. Pesan tiket pesawat bahkan reservasi hotel sudah bisa dilakukan melalui ponsel kamu dengan mudah. Mau yang mahal atau yang murah bisa kamu tentukan sendiri. Pantengin juga newsletter maskapai penerbangan supaya bisa dapetin promo tiket murah.
Baca juga Orang yang Suka Solo Traveling Terbukti Lebih Pintar, Gak Percaya?
4. Cari Rekomendasi Penginapan dari Travel Blog
Gak perlu bingung cari penginapan atau hotel murah tapi nyaman. Sekarang eranya andelin review dari para travel blogger. Sekarang travel blogger udah paham kok komunikasiin ke pembaca mana tulisan sponsor dan mana tulisan yang harus dibuat secara jujur berdasarkan pengalaman pribadinya.
5. Pastikan Traveling pada Waktu yang Tepat
Mau murah ya jangan traveling saat high season. Kecuali kamu bisa andelin promo-promo dari maskapai penerbangan atau hadiah vouher hotel dari quiz-quiz. Lebih baik cuti disaat low season daripada maksain liburan saat high season tapi gak dapetin apa apa.
6. Siapkan Semua Dokumen Traveling dengan Lengkap
Siapin tas yang berbeda untuk menyimpan dokumen penting selama traveling. Jangan lupa semua dokumen penting itu kamu gandakan. Simpan dokumen yang sudah digandakan di tempat berbeda.
Catat waktu keberangkatan dengan tanggal kepastian pengurusan paspor ataupun visa jika kamu ingin traveling ke luar negeri. Pastikan semua dokumen sudah siap setelah tiket pesawat sudah di tangan.
Baca juga 5 Tips Cerdas Agar Tidak Dimintai Oleh-Oleh Saat Traveling
7. Tak Perlu Pusing Cari Tiket Pesawat Murah, Reservasi.com Punya Promo Setiap Harinya
Cari tiket pesawat murah sekarang mudah kok, gak sesulit dulu lagi. Hampir semua maskapai penerbangan suka bikin promo rata-rata 3-4 kali setiap tahunnya. Artinya kemungkinan untuk dapetin tiket murah sangat besar. Kuncinya rajin aja pantengin sosial media, gabung di forum traveler dan grup facebook pemburu tiket promo atau tiket murah.
7 Langkah mudah di atas bisa hindari kamu dari stres merencanakan traveling. Amati, tiru dan terapkan apa yang sudah dilakukan oleh orang lain. Kamu bahkan bisa punya pengalaman lebih baik selama kamu mau belajar dari kesalahan yang orang lain lakukan.
The post 7 Tips Hindari Stres Ketika Merencanakan Traveling appeared first on Reservasi Travel Blog.