
Mekkah menjadi kota suci bagi umat Islam, mengingat di sana berdiri Masjidil Haram yang menyimpan Ka’bah di dalamnya. Setiap tahun jelang Idul Adha atau Lebaran Haji, Mekkah dibanjiri para jamaah haji dari berbagai negara.
Selain Ka’bah, di dalam Masjidil Haram ada air zamzam yang menjadi oleh-oleh wajib para jamaah untuk dibawa pulang ke negara asal. Sumur air zamzam tidak pernah kering sejak pertama muncul ratusan tahun lalu. Bahkan airnya dianggap ajaib, karena memiliki banyak manfaat baik bagi tubuh.
Baca Bukan Lemas dan Lapar, Berpuasa Justru Membawa 6 Kebaikan Untuk Tubuhmu
Di bawah ini, Reservasi.com telah merangkumkan tujuh keajaiban air zamzam yang perlu kamu ketahui yang dihimpun dari berbagai sumber.
Memiliki sejarah menakjubkan, muncul dari hentakan kaki Nabi Ismail
Sejarah kemunculan air zamzam sudah tersebar luas dari masa ke masa. Diceritakan kala itu Nabi Ismail, putra Nabi Ibrahim, berada di tengah padang pasir bersama ibunya yang bernama Siti Hajar. Ismail terus menangis karena kehausan dan kelaparan, sehingga sang ibu berlari ke sana-kemari mencari air.
Sembari menangis Ismail menghentak-hentakkan kakinya ke pasir, lalu air zamzam muncul ke permukaan. Sejak itu, air zamzam tak pernah berhenti mengalir hingga kini dibuatkan sumur di sekelilingnya. Fakta air zamzam tersebut hingga kini termasuk salah satu rukun haji yaitu berlari kecil dari shafa dan marwah.
Sumurnya tak pernah kering
Normalnya sumur air akan berkurang isinya jika diambil terus-menerus. Tapi hal ini tidak berlaku pada sumur zamzam. Sampai hari ini, debit air zamzam yang disedot keluar mencapai 8.000 liter/detik. Tapi sumurnya hanya membutuhkan waktu sekitar 11 menit saja untuk terisi penuh kembali.
Teruji bebas kuman dan bakteri
Zamzam disebut sebagai air terbaik di muka bumi. Anggapan ini mendorong seorang ilmuwan senior asal Arab Saudi, Dr. Yahya Koshak, untuk melakukan penelitian. Hasilnya, air zamzam dinyatakan bebas kuman dan bakteri tanpa perlu diolah terlebih dahulu.
Penelitian ini beliau lakukan dengan menyorotkan sinar ultraviolet pada sampel air. Hasil yang terbaca hanya menunjukkan bakteri baik air standar, tidak ada satu pun bakteri jahat di dalamnya.
Disebut air ajaib, mampu meningkatkan stamina
Ilmuwan lain asal Jerman bernama Dr. Knut Pfeiffer juga melakukan penelitian terhadap sampel air zamzam. Secara mengejutkan, kandungan mineral dalam air zamzam mampu meningkatkan energi di tingkat sel dan sistem jaringan tubuh.
Memiliki tingkat kemurnian tertinggi
Dari hasil sejumlah riset pada sampel air zamzam oleh ilmuwan di berbagai belahan dunia, muncul satu lagi fakta menakjubkan. Air zamzam rupanya memiliki tingkat kemurnian tertinggi dibanding air manapun di muka bumi. Bahkan kemurniannya mengalahkan air dari Pegunungan Alpen yang pernah digadang-gadang sebagai air paling murni di dunia.
Kandungan senyawa bikarbonat pada air zamzam 366 miligram per liter. Nilai ini lebih tinggi dibanding air Pegunungan Alpen yang hanya memiliki kadar bikarbonat sebesar 357 miligram per liter. Berdasarkan angka ini air zamzam dinyatakan sebagai air paling murni di dunia.
Air yang dapat menyembuhkan berbagai penyakit
Sejumlah penelitian tentang air zamzam mengarah pada fungsinya yang mempu menyembuhkan berbagai penyakit. Kemampuannya meningkatkan energi di tingkat sel dan sistem jaringan, membuat proses penyembuhan berjalan lebih cepat.
Selain itu, kandungan mineral kalsium dan magnesiumnya melimpah. Kedua mineral ini berperan meningkatkan fungsi senyawa fluoride dalam membunuh bakteri. Fakta ini semakin menambah daftar panjang keajaiban air zamzam.
Berkhasiat menjaga berat badan
Pada cerita awal kemunculan air zamzam, Nabi Ismail langsung berhenti menangis dan merasa kenyang setelah meminumnya. Rupanya fakta ini telah teruji secara ilmiah, air zamzam mampu memunculkan rasa kenyang dan bisa membantu seseorang meningkatkan nafsu makan. Fungsinya menyesuaikan dengan kebutuhan sel dalam tubuh manusia yang mengonsumsi.
Wah, ternyata banyak sekali ya khasiat air zamzam untuk kesehatan. Kamu sudah pernah meminumnya?
The post Tak Akan Habis Hingga Akhir Zaman, Inilah 7 Keajaiban dan Fakta Air Zamzam appeared first on Reservasi Travel Blog.