
Travel Blog Reservasi – Kalau ngomongin liburan, apa sih yang paling membuatmu cemas? Salah satunya pasti masalah biaya, liburan memang menyenangkan tapi nggak bisa dilakukan tanpa anggaran. Mulai dari transportasi, penginapan sampai tiket masuk tempat wisata.
Baca 5 Oleh-oleh khas Singapura yang Murah dan Awet
Apalagi membayangkan berlibur ke Singapura, negara kecil yang sudah amat maju ini punya banyak tempat wisata menarik. Mahal nggak sih ongkosnya? Tenang, negara sekeren Singapura ternyata menyediakan 10 tempat wisata gratis tiket masuk lho. Simak lokasi lengkapnya yuk!
Marina Bay Sands
Kalau sudah menginjakkan kaki di Singapura, berfoto di Merlion Park seperti wajib hukumnya. Nah, di seberang patung Merlion yang ikonik ini terdapat kompleks bangunan elit bernama Marina Bay Sands.
Di sini ada mal, hotel, kasino dengan 3 menara kembarnya yang menjulang tinggi. Pengunjung biasanya menikmati Marina Bay Sands lewat lewat jembatan The Helix Bridge. Kemegahan tempat ini makin menjadi-jadi di malam hari, ada pertunjukan laser show yang memukau dan nggak perlu membayar tiket masuk.
Garden by The Bay
Nggak cuma gedung-gedung megah saja, di kawasan Marina Bay Sands juga terdapat kebun bunga super luas dengan pohon tingginya yang terlihat seperti payung raksasa.
Tiket masuk ke Garden by The Bay ini gratis. Kecuali kamu ingin naik ke jembatan Skyway di atas Supertree Grove, pohon raksasa yang memayungi taman ini, untuk menikimati Singapura dari ketinggian. Tarifnya sebesar SGD 5, atau setara dengan Rp 55.000,00.
Singapore Botanic Garden
Di tengah ‘belantara’ beton Singapura, ternyata ada kebun raya yang asri dengan koleksi puluhan ribu jenis tumbuhan. Area Singapore Botanic Garden sangat luas, dan kabar baiknya adalah bebas tiket masuk.
Khusus untuk National Orchird Garden dikenai tiket masuk seharga SGD 5, untuk melihat dari dekat koleksi anggrek cantik di dalamnya. Taman ini buka dari jam 5 pagi sampai 12 malam lho!
Sentosa Island
Mendengar nama Sentosa Island pasti identik dengan Universal Studio Singapura, wahana bermain supermegah yang tiket masuknya cukup mahal. Jangan salah sangka, Sentosa Island bukan cuma berisi USS saja. Kamu bisa berjalan-jalan gratis di sana menikmati pemandangan sekitar.
Bahkan tetap bisa berfoto di depan replika bola dunia Universal Studio lho! Area ini dibiarkan terbuka tanpa tiket masuk.
Marina Barrage
Meskipun negara kecil, Singapura dikenal memiliki teknologi maju dan tata kota yang baik. Salah satu rahasianya terletak di Marina Barrage, pusat sistem pengairan sekaligus sustainability museum yang terletak di dekat Marina Bay Sands.
Berkunjung ke sini akan menambah wawasanmu tentang bagaimana menjaga keseimbangan alam. Di dalam Sustainable Singapore Gallery ada pameran yang menunjukkan sekilas upaya pemerintah Singapura menata negerinya.
Museum sekeren ini pasang tarif berapa ya? Gratis, guys!
Raffles Landing Site
Membahas sejarah berdirinya Singapura nggak bisa dipisahkan dari sosok Sir Stamford Raffles, bapak penemu negara ini. Nah, tepat di sisi Singapore River yang kebersihannya bikin kagum itu, kamu bisa mampir ke Raffles Landing Site.
Di dalam sini ada patung Sir Stamfor Raffles dan patung lain yang mengisahkan sejarah berdirinya Singapura. Percaya nggak percaya, tempat ini juga gratis tiket masuk lho!
Clarke Quay
Ini dia spot tongkrongan kekinian di Singapura. Clarke Quay hanya berjarak sekitar 1 km dari Raffles Landing Site dan lokasinya berada di tepi Singapore River. Di malam hari, suasana di tempat ini sangat seru dan romantis.
Di sekitarnya berjajar banyak kafe dan resto, tapi kamu tetap bisa nongkrong gratis di tepi sungai dengan membawa bekal sendiri. Kekinian nggak harus mahal kan?
Jembatan Henderson Waves
Malas nongkrong di pinggir sungai? Cobain sensasinya duduk-duduk santai di jembatan Henderson Waves yang berarsitektur unik nan megah. Nggak perlu takut dicap alay karena nongkrong di jembatan, tempat ini justru selalu ramai turis asing lho.
Lokasi Henderson Waves ada di Mount Faber Park yang menghubungkannya dengan Telok Blangah Hill Park. Tenang, ini adalah jembatan untuk pejalan kaki jadi nggak perlu takut tertabrak kendaraan.
East Coast Park
Sebagai negara yang berdiri di atas pulau kecil, Singapura dikelilingi lautan lepas. Kamu yang penyuka pantai bisa nih mampir ke East Coast Park buat menikmati suara debur ombak dan semilir angin. Gratis juga? Jelas, dong!
Di East Coast Park pengunjung bisa sekadar duduk-duduk santai, bersepeda atau memancing. Kalau mau irit, bawa bekal sendiri agar nggak tergoda keberadaan kafe dan resto di sekitarnya.
Orchard Road dan Bugis Street
Setiap kota tujuan wisata pasti punya ruas jalan ikonik yang dituju para turis. Sama halnya di Singapura, ada Orchard Road dan Bugis Street yang sebenarnya dijadikan pusat belanja para turis.
Masuk ke kawasan ini nggak dipungut biaya. Kabar baik buat kamu yang nggak doyan belanja. Cukup membeli seporsi es krim potong, lalu habiskan waktu dengan duduk-duduk mengamati kesibukan para turis.
Ternyata piknik ke Singapura nggak harus mahal kan? Yuk, cobain wisata gratis di sana!
The post 10 Destinasi Wisata Gratis di Singapura appeared first on Reservasi Travel Blog.