Quantcast
Channel: Reservasi Travel Blog
Viewing all articles
Browse latest Browse all 2763

8 Tempat Wisata di Bandung dari Edukasi Sampai Wisata Alam

$
0
0
tempat wisata di bandung

Travel Blog ReservasiBandung merupakan destinasi akhir pekan favorit bagi warga yang tinggal di sekitar Jakarta dan Jawa barat. Pasalnya, Kota Bandung memiliki beragam pilihan destinasi wisata seru dan menyenangkan. Selain itu lokasinya juga tidak terlalu jauh dari Jakarta.

Baca Rekomendasi 5 Hotel dekat Stasiun Bandung

Cukup mengendarai kendaraan pribadi selama 4 jam dan melalui jalan tol, kalian sudah bisa berlibur ke Bandung. Nah, Bagi kalian yang bosan dengan kemacetan jalur tol Cikampek, kalian bisa menempuh perjalanan menggunakan kereta api ataupun pesawat terbang.

Bandung memang selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan domestik di akhir pekan. Tak heran ya jika kalian pergi ke Bandung di akhir pekan, jalan menuju Bandung sudah padat dipenuhi orang-orang. Ini dikarenakan Bandung memang memiliki banyak tempat wisata yang digemari.

Selain tempat wisatanya yang bagus, warga yang tinggal di Bandung pun terkenal kreatif dan ramah-ramah. Wajar saja jika setiap harinya ada saja yang dihasilkan warga Bandung sehingga menarik perhatian masyarakat Indonesia. Entah karena karya-karya seninya ataupun keramahan masyarakatnya.

Trans Studio Bandung

tempat bermain
Sumber gambar: transstudiobandung.com

Tempat ini salah satu wahana terbesar di Indonesia. Namanya adalah Trans Studio Bandung, sebuah taman hiburan yang baru didirikan di kota Bandung. Trans Studio Bandung terletak di Jalan Jenderal Gatot Subroto No.289, Bandung dan didirikan pada tahun 2011 lalu.

Trans Studio Bandung adalah sebuah taman hiburan yang lokasinya menyatu dengan Trans Studio Mall, atau dahulunya bernama Bandung Super Mall. Bisa dibilang taman hiburan ini adalah taman hiburan yang terletak di dalam sebuah ruangan atau studio besar.

Trans Studio Bandung termasuk sebagai taman hiburan dengan konsep di dalam ruangan yang terbesar di dunia. Nah, bagi kalian yang ingin mencobanya, kalian bisa datang langsung saat kalian berlibur ke Kota Bandung. Trans Studio Bandung buka setiap hari, dan kalian tak perlu repot mencari penginapan. Karena di kawasan ini terdapat dua hotel berbintang yang memiliki fasilitas yang lengkap.

Saung Angklung Udjo

Menikmati alunan musik khas tanah pasundan memang asyik, apalagi jika kalian belajar langsung cara memainkan alat musik tradisionalnya. Di Bandung kalian bisa mencobanya di Saung Angklung Udjo.

Ya, Saung Angklung Udjo adalah sebuah tempat pertunjukan seni dan budaya yang sifatnya edukatif. Jadi kalian bisa menyaksikan pertunjukan seni tapi sekaligus belajar cara mengoperasikannya juga.

Dengan berkunjung ke tempat ini kalian bisa lebih mengenal seni dan budaya khas dari Tanah Pasundan. Salah satu alat musik yang bisa kalian pelajari di Saung Angklung Udjo adalah Angklung. Angklung merupakan alat musik tradisional khas masyarakat Sunda.

Angklung ini adalah alat musik yang terbuat dari bambu dan dimainkan dengan cara digoyangkan sehingga menghasilkan suara. Saat ini keberadaan alat musik tradisional seperti angklung sudah jarang digemari dan mulai ditinggalkan.

Saung Angklung Udjo mendirikan sebuah tempat wisata budaya yang bersifat edukatif ini bertujuan agar Angklung ini dilestarikan dan tetap diingat serta dicintai oleh masyarakat Indonesia.

Jika kalian berasal dari luar Pulau Jawa dan Ingin belajar bermain Angklung. Kalian bisa merencanakan berlibur ke kota Bandung dan mengunjungi Saung Angklung Udjo ini. Jangan bingung untuk mencari tiket pesawat online. Kalian bisa mencobanya di sini.

Menyusuri Bandung Dengan Bandros

Bandros? Sejenis makanan kah atau yang lainnya? Bandros disini bukanlah kue bandros yang sering dijual mamang-mamang di pasar. Bandros singkatan dari Bandung Tour on Bus. Jadi bagi kalian yang ingin berkeliling kota Bandung, kalian bisa menggunakan fasilitas Bandros ini.

Kalian bisa mengelilingi kota Bandung melihat-lihat gedung bersejarah selama 30 menit menggunakan Bandros. Tentu saja ada tour guide yang siap memberikan informasi seputar tempat-tempat bersejarah di Bandung. Jadi kalian tak perlu khawatir.

Bagaimana cara ikut tur dengan Bandros? Kalian bisa menghampiri pusat Bandros di depan Balai Kota, Kota Bandung. Kalian juga bisa menyewa Bandros ini jauh hari sebelumnya. Perlu dicatat, jam operasional Bandros ini mulai pukul 08.00-16.00 WIB.

Paskal Food Market

Bingung mau nongkrong sambal mencicipi kuliner bandung di mana? Jangan bingung! Bandung punya sejuta tempat nongkrong asyik yang tidak akan membuat kalian bosan. Salah satunya adalah Paskal Food Market.

Paskal Food Market berlokasi di Paskal Hypersquare, tepatnya di Jalan Pasir Kaliki No. 25-27, Bandung. Lokasi Paskal Food Market tidak jauh dari stasiun Kota Bandung, bahkan pintu utamanya terhubung dengan area stasiun Bandung.

Nama Paskal Food Market sendiri berasal dari Pasir Kaliki yang disingkat menjadi Paskal oleh masyarakat Bandung. Tempat ini merupakan tempat kuliner terkenal di Kota Kembang Bandung.

Ada 1001 macam menu yang tersedia di Paskal Food Market, dan jika kalian berkunjung ke tempat ini pada malam hari suasana disini akan berubah drastis. Suasana Paskal Food Market pada malam hari terasa lebih romantis. Jadi jika kalian berlibur ke Bandung bersama pasangan, datanglah ke Paskal Food Market.

Nah, Bandung memang memiliki segudang cara kreatif untuk menarik perhatian wisatawan agar berkunjung ke kotanya. Namun jika kalian masih bingung mencari tiket promo pesawat ke Bandung, kalian bisa mencobanya di sini.

Museum Geologi Bandung

wisata bandung
wikimapia

Museum Geologi Bandung memang sudah berdiri sejak tahun 1928. Museum ini sempat berhenti beroperasi namun diresmikan kembali pada tahun 2000-an. Museum Geologi Bandung dikenal sebagai museum yang menyimpan benda-benda bersejarah seperti fosil, batuan, dan mineral.

Sayang sekali jika kalian pergi ke Bandung, melewatkan tempat ini untuk dikunjungi. Banyak artefak geologis purbakala yang menarik untuk dilihat di museum ini. Selain itu, berkunjung ke tempat ini juga bisa menambah wawasan kalian seputar masa prasejarah.

Kalian bisa melihat beberapa fosil Homo Erectus yang menurut para ilmuwan adalah cikal bakal dari manusia modern, serta melihat tiruan dari replika Tyrannosaurus Rex Osborn dan berbagai macam fosil menarik lainnya.

Lokasi Museum Geologi Bandung sangat mudah untuk kalian temui, karena letaknya yang berada di tengah kota Bandung. Dekat dengan Gedung Sate dan Lapangan Gasibu Bandung. Dengan berkunjung ke tempat ini, liburan kalian tak sekedar liburan saja tanpa makna. Kalian bisa berlibur sambal menambah wawasan.

Kampung Gajah

Kampung Gajah ini terletak di daerah Bandung Utara, tepatnya di Jalan Sersan Bajuri KM.3,8 Cihideung, Parongpong. Kampung Gajah merupakan kawasan wisata terpadu, dimana kalian bisa mencoba berbagai jenis wisata di dalam satu tempat.

Kalian bisa menemukan wisata kuliner hingga wisata belanja di kampung ini. Bagi kalian yang memiliki anak kecil, Kampung Gajah merupakan tempat liburan yang tepat untuk kalian jadikan pilihan. Pasalnya, di Kampung Gajah ini tersedia berbagai macam wisata air yang seru, seperti waterpark dan wisata lainnya.

Bagi yang sudah memiliki buah hati, dijamin buah hati kalian akan betah untuk berlibur disini. Ada beragam pertunjukan juga yang disediakan oleh pengelola Kampung Gajah, jadi kalian tidak akan bosan selama berlibur di kampung ini.

Nah, jika kalian tinggal diluar Pulau Jawa, tak perlu khawatir. Segera pesan tiket online pesawat disini sekarang juga. Agar kalian tidak kehabisan tiket pergi ke Bandung dan berlibur bersama orang-orang yang kalian sayangi.

Pemandian Air Panas Ciater

Pemandian air panas ini memang sangat terkenal namanya di kalangan para wisatawan Indonesia. Letaknya berada di perbatasan kota Subang tak jauh dari Bandung. Pemandian Air Panas Ciater memang selalu ramai dikunjungi para wisatawan.

Kenapa? Karena selain berfungsi sebagai tempat rekreasi, tempat ini juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan badan kalian. Jarak Pemandian Air Panas Ciater ini hanya 30 km dari kota Bandung. Jadi tidak terlalu jauh jika kalian ingin menikmati segarnya berendam dalam kolam air panas.

Sumber air panas di pemandian ini pun berasal dari kawah aktif di Gunung Tangkuban Perahu. Nah, wisata ini memang paling cocok untuk kalian yang ingin merelaksasikan badan dan pikiran. Jangan sampai melewatkannya ya, ketika berlibur ke Bandung.

Kawah Putih Ciwidey

harga tiket masuk kawah putih ciwidey
shutterstock

Terletak di daerah Ciwidey, berjarak sekitar 50 km di sebelah selatan Kota Bandung. Kawah Putih ini merupakan salah satu tempat wisata yang sering dikunjungi oleh masyarakat Bandung maupun para wisatawan dari daerah luar.

Pasalnya, Kawah Putih Ciwidey adalah kawah vulkanik yang memiliki warna tanah seputih pasir di pantai. Warna putih ini dihasilkan dari belerang yang terkandung dalam tanah tersebut. Uniknya, Kawah Putih Ciwidey ini adalah airnya yang selalu berubah warna.

Jika kalian memiliki rencana berakhir pekan di Bandung, salah satu spot yang wajib kalian kunjungi adalah kawah Putih Ciwidey. Bingung mau beli tiket pesawat online ke Bandung? Cobalah cek di halaman ini!

The post 8 Tempat Wisata di Bandung dari Edukasi Sampai Wisata Alam appeared first on Reservasi Travel Blog.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 2763

Trending Articles